- PT Liga Indonesia Baru (LIB) memastikan soal regulasi promosi-degradasi pada Liga 1 pada 2021.
- Direktur Utama PT LIB, Akhmad Hadian Lukita menyebut lanjutan Liga 1 tetap tanpa degeradasi meski menuai pro-kontra.
- Akhmad Hadian Lukita pimpinan PT LIB berharap para pemain Liga 1 bisa tetap menjaga kualitas permainan kompetisi kasta teratas Liga Indonesia ini.
SKOR.id - PT Liga Indonesia Baru (PT LIB) memastikan soal regulasi promosi-degradasi Liga 1 2020 yang akan dilanjut 2021.
Setelah dua kali mengalami penundaan (1 Oktober dan 1 November 2020), lanjutan Liga 1 rencanaya bergulir Februari 2021.
Persiapan kompetisi pun terus dimatangkan PT LIB, sambil berharap kepolisian dapat mengizinkan Liga 1 dilanjutkan pada 2021.
Dari pematangan format yang dilakukan, PT LIB memastikan bahwa lanjutan Liga 1 di 2021 tetap tanpa degradasi dan ada promosi.
Itu seperti yang telah diakui dan coba dijelaskan oleh Direktur Utama PT LIB, Akhmad Hadian Lukita, disadur Skor.id dari Antara.
"(Liga 1 tanpa degradasi) Ya masih, tetapi promosi tetap ada dari Liga 2 (ke Liga 1)," kata Akhmad Hadian Lukita, Sabtu (14/11/2020).
Lebih lanjut, dia mengatakan bahwa Liga 1 pada 2021 tak akan dimulai dari awal, melainkan melanjutkan yang sudah ada di 2020.
Liga 1 2020 memang telah bergulir tiga pekan, hingga akhirnya pandemi Covid-19 membuat kompetisi harus dijeda pada Maret 2020.
Dihapuskannya sistem degradasi sejatinya menuai pro-kontra di kalangan pecinta sepak bola maupun pelaku Liga 1 2020 itu sendiri.
Alasannya, klub-klub dianggap tidak akan memiliki gengsi maupun ambisi untuk menjadi tim yang terbaik atau hilang gairah berkompetisi.
Namun, PT LIB dan PSSI memiliki alasan tersendiri mengapa sistem degradasi dihapus, meski Liga 1 2020 dilanjut pada 2021.
Terdapat berbagai pertimbangan, salah satunya situasi yang belum normal dari pandemi Covid-19 yang berdampak ke klub.
"Pertimbangannya, khawatir ada klub yang pemainnya terpapar Covid-19 dan menurunkan kualitas. Kalau kondisinya begitu, kompetisi jadi tidak fair (adil)," kata Akhmad.
Meski tidak ada degradasi, ia berharap kompetisi tetap berjalan kompetitif dan ingin para pemain tetap serius menatap kompetisi tersebut agar bisa menjaga kualitasnya.
{Polling} 25 Pemain Indonesia yang Layak Bermain di J.League, yuk ikuti pollingnya! https://t.co/mjPx7tsY2A— SKOR Indonesia (@skorindonesia) November 6, 2020
Bagi Akhmad, keseriusan itu bakal membuktikan bahwa sepak bola Indonesia bisa hidup di tengah pandemi Covid-19.
"Harapan sih (Liga 1 tetap) bergengsi karena semangat pemain semua dengan tanpa adanya degradasi," katanya.
"Minimal kami (pelaku sepak bola) menunjukkan ke masyarakat bahwa bola tetap hidup dan enak tonton," Akhmad Hadian Lukita memungkasi.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Baca Juga Berita Liga 1 Lainnya:
Pelatih Tertua di Liga 1 2020 Ulang Tahun, Ini Harapannya untuk Sepak Bola Indonesia
Liga 1 2020 Dipastikan Ditunda Ketika Piala Dunia U-20 Bergulir