- Rasanya tak berlebihan jika menyebut bahwa Riko Simanjuntak adalah pemain penting di tubuh Persija Jakarta saat ini.
- Sederet kemampuan Riko Simanjuntak menunjang tugasnya menyisir sisi kanan penyerangan Persija Jakarta.
- Sebagi sosok pemain yang usil, tak jarang Riko Simanjuntak hadir sebagai pencair suasana di skuad Persija Jakarta.
SKOR.id – Di mata Sandi Dharma Sute, Riko Simanjutak adalah pemain yang paling usil di tim Persija Jakarta.
Kehadiran Riko Simanjuntak memang tak hanya terasa dalam permainan tim Persija Jakarta, tetapi juga mampu berperan sebagai pencair suasana.
Sandi menyebut, Riko memang salah satu pemain yang memiliki kedekatan dengan seluruh punggawa tim berjulukan Macan Kemayoran tersebut.
Tak hanya pemain senior, tetapi Riko juga akrab dengan pemain asing, pemain junior, bahkan ofisial tim Persija.
Selain itu pula, Sandi menilai bahwa eks-pemain Semen Padang itu dikenal sebagai lelaki yang tak pernah marah ketika bercanda.
“Pemain yang paling usil di Persija Jakarta tentu saja Riko (Simanjuntak). Banyak pemain yang sudah mengatakan hal itu sebelumnya. Yang jelas, Riko sangat unik,” kata Sandi, dikutip dari laman resmi klub.
“Jika sedang tidak ada agenda latihan dan kami mengunjungi suatu tempat, Riko pasti melakukan hal yang lucu atau kalimat yang candanya khas,” ia menambahkan.
Sejak resmi direkrut pada akhir tahun 2017 silam, pemain sayap berusia 28 tahun itu langsung menjadi sosok penting di tubuh Persija.
Tak hanya itu saja, seiring berjalannya waktu, performa impresif Riko bersama Persija turut membawanya menjadi salah satu pemain sayap terbaik di Indonesia.
Kecepatan, kemampuan olah bola, serta akurasi umpan merupakan sederet keahlian Riko menjadi andalan tim Macan Kemayoran di sektor kanan penyerangan.
Tak hanya itu, penyerang yang bertugas sebagai ujung tombak Persija selalu mendapat servis matang dari pemain asal Sumatera Barat tersebut.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Persija Jakarta lainnya:
Deretan Argentinos Persija, Mantan Gubernur DKI Sutiyoso Punya Peran Besar
''Professor'' Sepak Bola Indonesia Jadi Sosok Inspirasi Pelatih Persija Jakarta