- Timnas futsal Indonesia telah resmi memulai pemusatan latihan atau training center (TC), Rabu (14/10/2020).
- Pelatih timnas futsal Indonesia, Kensuke Takahashi, memberikan penjelasan tentang persiapan timnya.
- Kensuke Takahashi puas para pemain timnas futsal Indonesia bisa menjalani pemusatan latihan dengan baik.
SKOR.id - Timnas futsal Indonesia telah resmi memulai pemusatan latihan atau training center (TC), Rabu (14/10/2020).
TC timnas futsal Indonesia dilakukan di Surabaya, tepatnya GOR Baskhara, dan dibuka secara simbolis dengan pemotongan tumpeng.
Sebelumnya, pelatih timnas futsal Indonesia, Kensuke Takahashi, telah memanggil 19 pemain untuk ikut pemusatan latihan.
Kensuke Takahashi pun memberikan penjelasan tentang persiapan timnas futsal Indonesia, selepas acara pembukaan TC.
"Sebelum mulai latihan, tim pelatih sudah mengadakan komunikasi dengan pemain, termasuk latihan online," katanya.
"Ada banyak pemain juga yang ikut latihan online di klub (masing-masing)," pelatih asal Hokkaido, Jepang, itu menjelaskan.
Sebelum memulai rangkaian TC, para pemain dan tim pelatih sudah tiba di Surabaya sejak akhir pekan lalu untuk tes kesehatan hingga cek kondisi fisik.
Adapun pemusatan latihan timnas futsal Indonesia digelar secara terutup, baik itu dari penonton ataupun media yang hendak meliput.
Peraturan itu disiasati atas dasar pertimbangan kesehatan di masa pandemi Covid-19 dan agar pemain serta tim pelatih bisa fokus dalam latihan.
"Jadi sebelum ini (TC) kami mencari tahu kondisi pemain dan mengontrol, sehingga pada saat mulai TC kondisinya siap dan tidak buruk," ucap Kensuke Takahashi.
"Ternyata, para pemain bisa mengikuti latihan dengan baik," pelatih berusia 38 tahun itu memungkasi, dari rilis yang diterima Skor.id.
Adapun pemusatan latihan di Surabaya diagendakan sampai pertengahan November 2020 dan tim langsung bertolak ke Kuwait untuk Piala AFC Futsal 2020.
Piala AFC Futsal 2020 dijadwalkan berlangsung di Shaikh Saad Al-Abdullah Sports Hall Complex, Kuwait City, 2 hingga 13 Desember 2020.
Timnas futsal Indonesia masuk dalam Grup C, bersama Uzbekistan, Bahrain, dan Cina. Secara berurutan mereka akan dihadapi pada 3, 5, dan 7 Desember 2020.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Baca Juga Berita Timnas Futsal Indonesia Lainnya:
Timnas Futsal Indonesia Resmi Mulai TC Menuju Piala Asia Futsal 2020
Spesial Futsal: Demi Target ke Piala Dunia, Ini Roadmap Timnas Futsal Indonesia
Spesial Futsal: Kensuke Takahashi, Jantung Perubahan Timnas Futsal Indonesia