- Secara total, ada 10 pertandingan yang berlangsung sepanjang matchday keempat atau pekan keempat IFeL 2020.
- Rizky Faidan dan PSS Sleman masih berada di puncak klasemen IFeL hingga pekan keempat berakhir.
- Tim yang berhasil naik dengan signifikan di tabel klasemen adalah PSIS Semarang dengan naik tiga peringkat.
SKOR.id - Indonesian Football e-League 2020 sudah menyelesaikan pekan keempatnya pada Sabtu (3/10/2020).
Secara total, ada 10 pertandingan yang berlangsung sepanjang matchday keempat atau pekan keempat IFeL 2020.
Tidak ada perubahan yang cukup berarti yang terjadi di tabel klasemen IFeL hingga usainya pekan keempat.
Rizky Faidan dan PSS Sleman masih berada di puncak klasemen IFeL hingga pekan keempat berakhir.
Padahal di pekan keempat, Rizky Faidan mendapatkan kekalahan perdananya dari Rizal "Ivander" Danyarta yang mewakili Persija Jakarta.
Di peringkat kedua ada Arema FC yang diwakili Ferry Gumilang yang terus membuntuti PSS Sleman dan Rizky Faidan.
Tim yang berhasil naik dengan signifikan di tabel klasemen adalah PSIS Semarang dengan naik tiga peringkat.
PSIS Semarang saat ini bertengger di peringkat ketiga pada tabel klasemen sementara IFeL hingga pekan keempat.
Barito Putera yang sempat berjaya di pekan-pekan awal perlahan menurun dan kini harus puas di posisi keempat.
Posisi kelima dan keenam berturut-turut berhasil ditempati oleh Persija Jakarta dan Persita Tangerang.
Madura United dan PSM Makassar bertukar posisi di peringkat ketujuh dan kedelapan di tabel klasemen.
Sementara Borneo FC dan Persik Kediri berturut-turut berada di peringkat kesembilan dan ke-10.
Tim yang berada di 8 besar di akhir matchweek reguler league nanti berhak melaju ke grand final dengan sistem knockout jadi untuk posisi bawah masih mempunyai kesempatan untuk dapat melaju ke babak selanjutnya.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
5 Jurus Jika Ingin Jadi Impostor Mematikan di Among Us https://t.co/tpLmRNI76b— SKOR Indonesia (@skorindonesia) October 2, 2020
Berita IFeL 2020 lainnya:
Hasil IFeL 2020 Pekan Ketiga: Persija Beri PSS Kekalahan Perdana
Jadwal Lengkap IFeL 2020 Pekan Keempat: Duel Macan Kemayoran Kontra Elang Jawa
Hasil IFeL 2020 Pekan Ketiga: PSS Sleman Tak Terbendung