- Madura United tetap menggelar latihan di Stadion Gelora Ratu Pamelingan, Rabu (30/9/2020).
- Meskipun Liga 1 2020 dipastikan ditunda, tetapi Madura United bakal terus berlatih hingga Kamis (1/10/2020).
- Selama penundaan Liga 1 2020 dalam waktu sebulan itu, Madura United bakal tetap mempersiapkan diri menghadapi lanjutan Liga 1 2020.
SKOR.id - Meskipun kompetisi Liga 1 2020 dipastikan kembali ditunda, tetapi Madura United tetap menggelar latihan.
Pelatih manajer Madura United, Rahmad Darmawan, menyebut bahwa sesi latihan ini akan tetap berlangsung hingga Kamis (1/10/2020).
Sembari memeras keringat, Rahmad Darmawan juga menanti langkah selanjutnya dari pihak manajemen menyoal rencana tim.
Hal itu berkaitan dengan aktivitas latihan tim berjuluk Laskar Sapeh Kerrab itu, apakah tetap berlanjut atau diliburkan sementara.
"Kami tetap berlatih. Bahkan, rencananya hingga hari Kamis (1/10/2020)," kata Rahmad Darmawan, dikutip dari laman resmi klub.
"Namun, hal ini tengah dibicarakan oleh manajemen. Kami menanti keputusan manajamen apakah bakal libur sementara atau lanjut latihan," ucapnya.
Menurut pelatih yang akrab disapa RD itu, Madura United kemungkinan besar akan tetap meliburkan pemain.
Namun, masa rehat yang diberikan tidak akan terlalu panjang. Paling lama sekitar sepekan.
Sebab, RD menyebut bahwa anak asuhnya telah berlatih secara intensif selama sebulan terakhir untuk bersiap hadapi kompetisi.
Apabila pemain mendapat waktu libur lama, pelatih berusia 53 tahun itu khawatir hasil latihan selama ini akan hilang.
"Saya berharap pemain tidak mendapat libur terlalu lama. Jika hanya ditunda selama sebulan, paling lama libur selama sepekan," katanya.
"Namun, pemain juga harus menjaga kondisi fisiknya agar upaya kami berbenah kemarin tak sia-sia," ia menambahkan.
Sebetulnya, RD juga melihat sisi positif dari penundaan kompetisi Liga 1 2020 dari sisi persiapan tim.
Menurut eks-pelatih timnas Indonesia itu, masa persiapan untuk hadapi kompetisi idealnya membutuhkan waktu selama dua bulan.
Artinya, dengan adanya penundaan ini, persiapan Madura United menjadi lebih panjang.
Itu juga bisa memberikan waktu tambahan bagi pemain untuk melakukan recovery setelah berlatih mati-matian selama sebulan ini.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Madura United lainnya:
Madura United Punya Permintaan Penting, Pascalanjutan Liga 1 2020 Ditunda Sebulan
Tidak Jadi Lawan Persib Bandung, Pelatih Madura United Tegaskan Hal Ini