- Para pemain Persib Bandung yang belakangan mengalami cedera sudah mulai sembuh dan berlatih kembali.
- Pelatih berpaspor Belanda itu pun memastikan skuadnya sudah siap menjalani lanjutan Kompetisi Liga 1 musim ini.
- Persib akan meladeni tuan rumah PSM Makassar di Stadion Sultan Agung, Bantul, Minggu (4/10/2020).
SKOR.id - Para pemain Persib Bandung yang belakangan mengalami cedera sudah mulai sembuh dan berlatih kembali.
Tidak ada lagi satu pemain yang mengalami masalah dan mengganggu persiapan timnya jelang kompetisi Liga 1 digelar.
Gian Zola sudah kembali berlatih dan melakukan tes terakhir, striker muda Beni Oktovianto pun sudah sembuh
Febri Hariyadi yang cedera di uji coba terakhir melawan Bandung United sudah berlatih, sementara Geoffrey Castillion pun sudah melakukan pemulihan.
"Bahkan besok Kim akan mulai berlatih bersama tim. Meski dipastikan tidak bisa memperkuat timnya," kata Pelatih Persib Robert Rene Alberts di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Senin (28/9/2020)
"Jadi semuanya oke. Semuanya fit. Mereka juga gembira kembali akan tampil di kompetisi liga setelah terhenti enam bulan lamanya," Robert menambahkan.
Pelatih berpaspor Belanda itu pun memastikan skuadnya sudah siap menjalani lanjutan Kompetisi Liga 1 musim ini.
"Mereka semua sudah siap tampil di kompetisi Liga 1. Menikmati lagi permainan Persib karena mereka mencintai pekerjaannya," ungkap Robert.
Di laga keempatnya Persib akan meladeni tuan rumah PSM Makassar di Stadion Sultan Agung, Bantul, Minggu (4/10/2020).
Rombongan Persib akan meninggalkan Bandung tiga hari sebelum laga digelar, agar mereka bisa memiliki waktu istirahat yang cukup.
"Kami pergi hari Kamis, tanggal 1 Oktober. Sengaja lebih cepat untuk mengantisipasi perjalanan bus selama 10 jam," ujar mantan pelatih PSM Makassar itu menuturkan.
Antisipasi virus corona pun dijalani sangat ketat selama perjalanan menuju Yogyakarta. Diantaranya tidak berhenti di rumah makan untuk menghindari risiko sekecil apapun.
"Kami menyiapkan makanan sendiri selama dalam perjalanan. Tidak akan berhenti di rumah makan demi prosedur keselamatan, protokol kesehatan, dan kebersihan," cerita Robert.
"Kami mencoba untuk melindungi diri kami sebisa mungkin. Dari Bandung nonstop langsung menuju hotel di Yogyakarta," Robert memungkasi.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
Baca Juga Berita Persib Lainnya:
Tidak Jadi Lawan Persib Bandung, Pelatih Madura United Tegaskan Hal Ini
Kisah Tantan di Persib B, Murid Jadi Asisten Sang Guru
Kim Kurniawan Sebut Pemain Asing Persib Kaget dengan Regulasi Liga 1