- Tiga musim Liga 1 telah dilalui, Bhayangkara FC dua kali menjadi tim dengan perolehan poin tandang tertinggi.
- Tim yang meraih poin tandang tertinggi biasanya selalu menjadi juara pada akhir musim, namun tidak pada Liga 1 2019 kala Bali United jadi kampiun.
- Pada Liga 1 2018 Persija Jakarta mengoleksi poin tandang terbanyak ditempel rival abadinya, Persib Bandung.
SKOR.id - Dalam tiga musim penyelenggaraan Liga 1, hanya ada dua tim yang mampu mencatatkan poin tandang tertinggi.
Keberhasilan meraup poin tandang turut menjadi faktor penentu kesuksesan sebuah tim meraih gelar juara Liga 1.
Berdasarkan data dari Statoskop, kebanyakan tim yang menjadi juara Liga 1 juga menjadi tim dengan poin away tertinggi pada musim tersebut.
Misalnya pada Liga 1 2017, Bhayangkara FC yang keluar sebagai juara membukukan 29 poin dari 17 laga tandang.
Bhayangkara FC mengungguli Bali United yang mencatatkan 23 poin tandang pada musim 2017.
Poin yang dikumpulkan Bali United sejajar dengan Persija Jakarta yang menempati posisi kedua karena finis di belakang Bali United.
Kemudian pada Liga 1 2018, Persija Jakarta meraih 25 poin tandang dari 17 laga yang dilakoni.
Tim Macan Kemayoran pun menyabet gelar juara pada akhir musim tersebut di bawah arahan pelatih Stefano Cugurra alias Teco.
Di belakang Persija ada rival mereka, Persib Bandung, dan Bhayangkara FC yang sama-sama mengoleksi 21 poin.
Namun anomali terjadi pada Liga 1 2019. Sang juara, Bali United, tak menjadi tim dengan torehan poin tandang terbanyak musim itu. Bahkan, masuk tiga besar pun tidak.
Bhayangkara FC lagi-lagi menjadi tim dengan poin away tertinggi saat Liga 1 2019 rampung digelar.
Tim beralias The Guardian itu menyabet 28 poin, unggul empat angka dari Persebaya Surabaya di posisi kedua dengan 24 poin, dan Madura United di tempat ketiga dengan 23 poin.
Gelar Raja Laga Tandang layak disematkan untuk Bhayangkara FC. Dua kali tim yang bermarkas di Stadion PTIK, Jakarta, itu meraih poin tandang tertinggi dalam satu musim.
Secara keseluruhan, Bhayangkara FC meraih 80 poin dari 53 laga tandang, atau 1,5 poin per laga tandang.
Poin Away Tertinggi dalam Setiap Musim Liga 1
Liga 1 2017:
Bhayangkara FC 29 poin,
Bali United 23 poin,
Persija 23 poin
Liga 1 2018:
Persija 25 poin,
Persib 21 poin,
Bhayangkara FC 21 poin
Liga 1 2019:
Bhayangkara FC 28 poin,
Persebaya 24 poin,
Madura United 23 poin
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Liga 1 Lainnya:
Hasil Lengkap 37 Laga Uji Coba Tim-tim Liga 1 2020-2021
Jelang Liga 1 2020-2021, Persija Kehilangan Gelandang Bertahan
Stefano Cugurra Bicara Bola Mati ke Bali United untuk Lanjutan Liga 1 2020