- Pelatih Arema FC, Carlos de Oliveira, tak mau ambil pusing dirinya diragukan karena cuma persiapan 15 hari.
- Carlos de Oliveira menyebut waktu dua pekan jauh lebih bagus ketimbang tak ada persiapan sama sekali.
- Dengan segala kondisi dan situasi yang ada, Carlos de Oliveira yakin punya modal jadi juara Liga 1 2020.
SKOR.id - Pelatih anyar Arema FC, Carlos Carvalho de Oliveira, tak mau ambil pusing dirinya diragukan, karena hanya memiliki waktu dua minggu untuk mempersiapkan tim.
Pelatih asal Brasil itu bahkan menyebut waktu dua pekan menuju Liga 1 2020 cukup baginya, bahkan jauh lebih bagus ketimbang tak ada persiapan sama sekali.
“Publik meragukan persiapan saya bersama tim terlalu minim untuk bersaing, hanya dua minggu saja. Tidak masalah, itu justur menjadi motivasi," kata Carlos de Oliveira.
"Ini suntikan semangat bagi saya untuk memberi bukti prestasi bagus. Saya pikir dua minggu persiapan tidak masalah, itu lebih baik daripada tidak ada," ia menambahkan.
Paling penting, menurut Carlos Oliveira, adalah semua unsur di dalam tim mempunyai kemauan atau tekad yang kuat untuk berprestasi dan juara.
"Usaha keras dan saling mendukung, saya pikir prestasi akan datang menghampiri tim ini,” ucap Carlos de Oliveira, Selasa (22/9/2020).
Pelatih kelahiran Sao Paulo, 4 Juni 1961 tersebut, mengisi kursi yang ditinggalkan Mario Gomez asal Argentina yang hengkang ke Borneo FC pada Agustus 2020.
Namun Carlos de Oliveira efektif baru bisa mendampingi Johan Ahmad Alfarizi dan kawan-kawan berlatih pada 17 September.
Atau 15 hari jelang dijamu Bhayangkara FC pada Jumat (02/10/2020) malam yang rencananya digelar di Stadion Delta, Sidoarjo.
"Kondisinya persis sama ketika saya pertama kali melatih Becamex Binh Duong di Vietnam. Saya juga hanya ada persiapan dua hingga tiga minggu," katanya.
"Tapi kami bisa ambil gelar juara ajang pramusim, juara BTV Cup 2019-2020. Jadi, soal waktu bukan masalah bagi saya," Carlos de Oliveira menambahkan.
"Kami semua akan kerja keras dan memaksimalkan waktu yang ada dengan mempersiapkan tim sebaik mungkin,” ucap mantan pelatih klub Finlandia tersebut.
BTV Cup (Bình Duong Television Cup) merupakan ajang pramusim tahunan di Go Dau Stadium, Dau Mot, Vietnam, yang juga merupakan kandang Becamex.
Pada BTV Cup 2019-2020, Carlos de Oliveira membawa Becamex Binh Duong juara setelah dalam laga final menaklukkan timnas U-20 Vietnam dengan skor 3-0.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
Baca Juga Berita Arema FC Lainnya:
Sembilan Pemain Arema FC Sakit dan Cedera Selama Persiapan Kompetisi
Lawan Arema FC, Kiper Bhayangkara FC Merasa Timnya Diuntungkan