- Penyerang sayap Bali United, Fahmi Al Ayyubi, berbicara persaingan juara lanjutan Liga 1 2020.
- Fahmi Al Ayyubi sudah memetakan persaingan Liga 1 2020 dan tak mau meremehkan lawan.
- Untuk persaingan internal di Bali United, Fahmi Al Ayyubi bersikap santai tetapi bekerja keras.
SKOR.id - Penyerang sayap Bali United, Fahmi Al Ayyubi, dengan tenang membicarakan peta persaingan menuju tangga juara lanjutan Liga 1 2020.
Lanjutan Liga 1 musim ini bakal dimulai pada 1 Oktober 2020 dan Bali United punya keinginan besar untuk mempertahankan gelar juara.
Agar bisa kembali berprestasi, Fahmi Al Ayyubi rupanya sudah memetakan persaingan atau kekuatan lawan yang akan dihadapi Bali United.
Secara tegas Fahmi megatakan, tidak ingin meremehkan satu pun klub, agar tidak menjadi batu sandungan Bali United dalam lanjutan Liga 1 2020.
"Saya melihat persaingan nanti di dalam kompetisi lanjutan Liga 1 2020 akan berlangsung menarik," kata Fahmi Al Ayyubi pada Selasa (22/9/2020).
"Semua tim Liga 1 2020 berkualitas dan bagus. Semua tim berpotensi menyulitkan kami di Bali United," mantan pemain Persela ini menambahkan.
Kendati begitu, winger berusia 24 tahun ini yakin Serdadu Tridatu, julukan Bali United, bisa meraih hasil terbaik dengan kerja keras saat berlaga.
Namun, terlepas dari perjuangan timnya selaku juara bertahan, ia merasa kesehatan harus diutamakan di tengah pandemi Covid-19.
"Terpenting saat kompetisi berjalan nanti, protokol kesehatan juga dilaksanakan," ucap pemain yang selalu tampil dengan gaya rambut nyentrik ini.
"Lebih baik mencegah untuk kebaikan bersama daripada harus sakit saat pertandingan. Semoga kompetisi nanti dapat terlaksana dengan baik," ia menjelaskan.
Tidak hanya bicara soal persaingan keseluruhan, pemain kelahiran Pasuruan, Jawa Timur, ini juga berkomentar persaingan di internal Bali United.
Meski harus bersaing dengan nama-nama beken untuk menjadi pilihan utama Stefano Cugurra, pelatih Bali United, ia menanggapinya dengan santai.
"Tentunya banyak pilihan untuk pelatih di posisi penyerang sayap. Terpenting secara pribadi, saya berusaha dan bekerja keras saat latihan," katanya.
"Ketika dipercaya untuk membantu tim saat pertandingan, saya juga siap memberikan yang terbaik," Fahmi Al Ayyubi memungkasi.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Baca Juga Berita Bali United Lainnya:
Sejarah Hari Ini: Persib Bandung Kehilangan Kehebatan Saat Menghadapi Bali United
Top Aksi 3 Pertandingan Awal Liga 1 2020: Bali United
Tak Ikut ke Kroasia, Pemain Bali United Bertekad Gabung TC Timnas U-19 Selanjutnya