- Babak play off Liga TopSkor U-12 berlanjut di dua tempat pada Selasa (15/9/2020).
- Laga sengit tersaji saat Atmajaya mengalahkan Merah Putih.
- Komposisi pemain merata, duel FU15 versus FIFA Farmel berakhir sama kuat, 0-0.
SKOR.id - Babak grup play-off Liga TopSkor U-12 musim 2020/2021 berlangsung di dua tempat pada Selasa (15/9/2020).
Grup F dan I dimainkan di Lapangan Garem, Gunung Sindur, Kabupaten Bogor. Sedangkan Grup G dan H bertanding di Lapangan PSGS, Gunung Sindur, Kabupaten Bogor.
Seperti biasa Panitia Pelaksana tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat baik sebelum, saat pertandingan, dan sesudah pertandingan berlangsung.
Pada hari ketiga ini, pertandingan sengit sudah tersaji saat SSB Atmajaya bertemu dengan tim pendatang baru lainnya yakni SSB Merah Putih.
Bertanding pada siang hari mulai pukul 13:30 WIB dengan cuaca yang cukup terik, tak menyurutkan kaki-kali mungil para pemain untuk berlari ke sana kemari.
Mengambil inisiatif serangan, Atmajaya unggul terlebih dahulu pada menit ke-11 lewat aksi Rama. Keunggulan Atmajaya bertahan cukup lama hingga pertengahan babak kedua.
Namun kerja keras pasukan Merah Putih Putih berbuah hasil pada menit 35. Adalah Fahri Ramadhan yang berhasil menyamakan kedudukan.
Sayang, kelengahan lini bertahan Merah Putih pada 10 menit terakhir dimanfaatkan Rama untuk mencetak gol keduanya di laga ini.
Sementara di pertandingan lain Grup F laga big match mempertemukan SSB FU15 dengan FIFA Farmel. Sama-sama memiliki komposisi pemain yang merata, skor sama kuat tanpa gol mewarnai laga tersebut.
Sementara BMIFA dan BTC berjaya di laga perdana Grup I. BMIFA berhasil mengalahkan Tunas Bogor dengan skor 2-0, sedangkan BTC masih terlalu tangguh bagi Tunas Gunung Putri, skor 3-0.
Bergeser ke Lapangan PSGS Gunung Sindur, FASS Junior berpesta gol menghadapi tim kawakan UMS. Enam gol berhasil disarangkan pasukan FASS Junior ke gawang UMS.
Kemenangan FASS Junior diikuti PS Jembatan Serong yang mengalahkan Maisa 27 dengan skor meyakinkan 2-0.
Laga berimbang terhampar di Grup H. Empat tim masih sama-sama mengoleksi satu poin hasil dari hasil imbang pada laga pembuka. Duel SSB Emas Jakarta melawan SSB Babek dan BSS LFA versus Beringin Pratama, berakhir dengan skor identik 1-1.
Hasil Pertandingan Play off Liga TopSkor U-12
Selasa, 15 September 2020
Lapangan Garem, Gunung Sindur
Atmajaya 2-1 Merah Putih (Grup F)
FU 15 0-0 FIFA Farmel (F)
Tunas Bogor 0-2 BMIFA (I)
BTC 3-0 Tunas Gunung Putri (I)
Lapangan PSGS, Gunung Sindur
FASS Junior 6-0 UMS (Grup G)
PS Jembatan Serong 2-0 Maisa 27(G)
Emas Jakarta 1-1 Babek (H)
BSS LFA 1-1 Beringin Pratama (H)
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Liga TopSkor lainnya:
Liga TopSkor U-12: Terapkan Protokoler Kesehatan Ketat, Hari Pertama Play-off Lancar
Liga TopSkor U-12: Lawan Grogi, Tik Tak Football First Menang tapi Belum Maksimal