- Semen Padang FC bertarung dengan tiga tim Sumatera pada Grup D Liga 2 2020.
- Meski tak ringan, Rudi yakin Semen Padang FC mampu lolos dari Grup D Liga 2 2020.
- Grup D Liga 2 2020 dimainkan Semen Padang di markas PSMS Medan dan Rudi tetap optimistis.
SKOR.id - Semen Padang FC akan menghuni Grup D pada lanjutan Liga 2 2020 dengan persaingan tak mudah.
Namun pada Liga 2 2020 yang mulai pertengahan Oktober tahun ini, optimisme ditebar gelandang senior Semen Padang FC, Rudi.
Rudi optimistis timnya bisa lolos dari Grup D dan melanjutkan perjuangan ke babak 8 besar Liga 2 2020.
Selain Semen Padang FC, Grup D akan dihuni duo klub Sumatera, Sriwijaya FC dan tuan rumah PSMS Medan.
Lalu, ada dua tim promosi Liga 2 2020 asal Jawa Tengah, Persijap Jepara serta Persekat Tegal dan Sulut United.
Grup ini banyak dinilai pool berat dibanding yang lain pada Liga 2 2020 karena dihuni tiga eks-kontestan Liga 1.
Beny Wahyudi, Mengenang Alfred Riedl yang Tegas di Lapangan tetapi Lucu di Ruang Makanhttps://t.co/622f69PiNS— SKOR Indonesia (@skorindonesia) September 8, 2020
PSMS Medan yang menjadi tuan rumah Grup D dinilai lawan yang tak mudah dikalahkan.
Adapula Sriwijaya FC, tim yang turun kasta dari Liga 1 2017 ini pengoleksi banyak gelar juara.
Bersama PSMS Medan, Sriwijaya FC punya ambisi besar kembali promosi ke Liga 1 musim depan.