Resmi, Sriwijaya FC Lepas Tedi Berlian dan Derry Herlangga
Agustian Pratama
Editor:
Share it on:
Tedi Berlian dan Derry Herlangga tak lagi jadi bagian Sriwijaya FC pada Liga 2 2020.
Sriwijaya FC melakukan pembenahan dan bongkar pasang pemain jelang mulainya kembali Liga 2 2020.
Terbaru, dua pemain atas nama Tedi Berlian dan Derry Herlangga dilepas Sriwijaya FC.
SKOR.id - Sriwijaya FC akhirnya mulai mencicil pengumuman pemain yang dilepas pada Rabu (26/8/2020) dan ''korbannya'' Tedi Berlian serta Derry Herlangga.
Tedi Berlian dan Derry Herlangga adalah dua pemain Sriwijaya FC terbaru yang harus menerima pemutusan kontrak.
Awalnya, Sriwijaya FC secara tidak sengaja pengumuman dilepasnya dua pemain ini yang mereka bocorkan via fan page dari akun Facebook mereka sekitar pukul 11.00 WIB.
Namun selang beberapa menit kemudian, postingan itu dihapus. Akhirnya pukul 13.00 WIB, akun Instagram resmi Sriwijaya FC mengumumkan lagi dua pemain yang dilepas itu.
Direktur Teknik Sriwijaya FC, Indrayadi mengakui, jika jelang menghadapi lanjutan Liga 2 2020 per Oktober tahun ini melepas Tedi Berlian dan Derry Herlangga.
"Ini semua berdasarkan hasil evaluasi tim pelatih," kata Indrayadi menjelaskan hal itu.
Manajemen Sriwijaya FC memang ingin membuat tim lebih ramping, mengingat kondisi skuad Laskar Wong Kito saat ini dinilai gemuk.
Total, ada 30 pemain dan idealnya Sriwijaya FC membutuhkan sekitar 26 atau 27 pilar saja untuk menjalani Liga 2 yang waktunya singkat sekitar tiga bulan saja.
"Ada beberapa aspek yang menjadi penilaian pelatih untuk melepas pemain. Pelatih yang lebih paham dengan kebutuhan tim dan taktik di lapangan," ucap Indrayadi.
Menurut Indrayadi, Sriwijaya FC sudah banyak pemain pada posisi bek sayap kanan yang diisi Tedi Berlian.
Bek sayap kanan ada Marcel Usemahu, Ambrizal, Obet Choiri, dan Denny Arwin. Lalu, bek sayap kiri yang ditinggalkan Derry Herlangga, ada beberapa pemain yang bisa main pada posisi tersebut.
Banyak Pemain Asing Mundur, Gelandang Persipura Menilai Persaingan Liga 1 Tetap Kompetitifhttps://t.co/O5UUpmoMr4— SKOR Indonesia (@skorindonesia) August 26, 2020
Manajemen Sriwijaya FC menyampaikan terima kasih kepada Tedi Berlian dan Derry Herlangga. "Semoga, mereka sukses di tempat yang baru," Indrayadi menuturkan.
Jika total skuad Sriwijaya FC sebelumnya diisi 30 pemain sudah dipangkas dua, artinya masih ada dua nama lagi yang akan dilepas demi kuota ideal.