- Sandi Sute mengaku tak mengalami kesulitan saat kembali berlatih bersama tim di lapangan.
- Berkat latihan di gunung dan pantai, kondisi fisik Sandi Sute tetap terjaga.
- Sandi Sute rutin latihan secara mandiri saat pulang ke kampung halamannya di Palu.
SKOR.id - Gelandang Persija Jakarta, Sandi Darman Sute, satu dari para pemain yang sangat rajin dalam menjaga kondisi fisik selama tim diliburkan akibat pandemi Covid-19.
Di kampung halamannya, Palu, Sulawesi Tengah, Sandi Sute konsisten berlatih secara mandiri.
Mulai dari latihan di pekarangan rumah, alun-alun pusat kota, hingga berlatih fisik di pinggir pantai dan gunung ia jalani.
Maka tak heran ketika Persija kembali menggelar latihan di lapangan bersama tim, Sute menjadi salah satu pemain yang optimal saat menjalani tes fisik.
Ia pun mengaku tak mengalami kendala berarti saat memulai kembali rutinitas latihan bersama tim Macan Kemayoran sejak Rabu 19 Agustus 2020 lalu.
Total empat hari sudah skuad Macan Kemayoran menjalani latihan di Lapangan PS AU, TNI Angkatan Udara, Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur.
“Pastinya saya tidak mengalami masalah karena stamina pasti terjaga. Karena saat di kampung halaman selalu latihan."
"Baik latihan di pantai, latihan di gunung, ditambah dengan latihan di lapangan dengan teman-teman,” kata Sute dikutip dari laman resmi Persija, Senin (24/8/2020).
Sute pun mengaku senang bisa kembali menjalani latihan bersama rekan satu tim. Apalagi rutinitas ini sudah dirindukannya sejak lama hampir lima bulan.
Selama menjalani latihan, Sute mengaku kondisi fisiknya hanya tinggal ditingkatkan lagi sedikit serta ball feeling kembali diasah.
Persija secara bertahap akan meningkatkan porsi latihannya sembari menunggu tim pelatih asal Brasil yang dikepalai Sergio Farias tiba di Jakarta.
“Selalu rutin pastinya menjaga kondisi di rumah. Karena dengan begitu, ketika kembali ke Jakarta kondisi fisik sudah stabil."
"Jadi bisa menerima apapun jenis latihan yang diberikan oleh pelatih. Apapun latihannya kita sudah siap,” Sute memungkasi.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Persija lainnya:
Evan Dimas Berpotensi Melanjutkan Tradisi Deretan Gelandang Subur Persija
Rapor Terbaru Pemain Persija Bagus, Intensitas Latihan Makin Naik