- Bek PSS Sleman, Arthur Irawan, bicara niat klubnya kembali latihan menyambut lanjutan Liga 1 2020.
- Arthur Irawan, bek PSS Sleman, senang karena bisa berkumpul kembali dengan rekan-rekan setim.
- Adaptasi berjalan sangat baik dan Arthur Irawan menyanjung sosok pelatih PSS Sleman, Dejan Antonic.
SKOR.id - Bek PSS Sleman, Arthur Irawan, bicara niat klubnya kembali latihan bersama untuk persiapan melanjutkan Liga 1 2020.
Arthur Irawan mengaku sudah tidak sabar kembali berkumpul bersama rekan-rekannya di PSS Sleman setelah libur sejak Maret 2020.
Dijedanya Liga 1 2020 memang membuat PSS Sleman meliburkan aktivitas klub. Arthur Irawan dan pemain lain diminta latihan mandiri.
Kini Arthur Irawan bisa lekas melepas rindu sebab PSS Sleman akan kembali menggelar latihan bersama pada Senin (24/8/2020).
"Sudah kangen bermain dan merasakan atmosfer kompetisi. Tapi puji Tuhan, Senin kami sudah mulai kumpul bersama," katanya.
"Senang bisa bertemu rekan-rekan dan gabung tim lagi," Arthur Irawan menamabahkan, dilansir dari laman Liga Indonesia.
Selama bergabung dengan PSS Sleman, Arthur Irawan mengaku tak butuh waktu lama untuk beradaptasi kembali dengan tim.
Pemain lulusan RCD Espanyol B ini merasa sudah mengenal dengan baik rekan-rekannya di skuad Elang Jawa, julukan PSS Sleman.
"Adaptasi saya sangat baik. Saya senang gabung dengan PSS dan sangat nyaman apalagi rekan-rekan di sini cukup kompak," katanya.
"Saya merasa bersyukur juga bisa bermain dengan rekan-rekan di PSS yang mana mereka bekerja keras dan suportif," ia menambahkan.
Lebih lanjut Arthur Irawan menyanjung sosok pelatih klubnya, Dejan Antonic. Arthur berterima kasih karena sudah diberi kepercayaan penuh oleh Dejan.
Bek kanan berusia 27 tahun ini pun menyebut Dejan Antonic sebagai salah satu pelatih terbaik di Indonesia yang sesuai dengan gaya mainnya.
"Terima kasih kepada semua staf pelatih yang selalu kasih saya kepercayaan. Saya belajar banyak dari mereka terutama pembelajaran dari coach Dejan," ucapnya.
"Menurut saya, dia salah satu pelatih terbaik di Indonesia dan gaya melatihnya cocok dengan saya," Arthur Irawan memungkasi.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita PSS Sleman Lainnya:
Winger PSS Sleman, Zah Rahan Krangar, Memotivasi Pemain Sriwijaya FC
PSS Sleman Ogah Belanja Pemain, Pemain Akademi Dipromosikan
PSS Sleman Kehilangan Potensi Pemasukan Rp15 Miliar di Liga 1 2020