- Adri Idrus, bek kiri Persib Bandung, enggan memikirkan peta persaingan lanjutan Liga 1 2020.
- Menurut Adri Idrus, yang terpenting saat ini adalah berlatih maksimal agar Persib tampil garang.
- Namun demikina, Adri Idrus menyebut Persija, Persebaya, dan Persipura bakal menyulitkan Persib.
SKOR.id - Bek kiri Persib Bandung, Ardi Idrus, enggan ambil pusing soal peta persaingan yang akan tersaji dalam lanjutan Liga 1 2020.
Kompetisi strata tertinggi sepak bola Indonesia ini akan kembali dilanjutkan pada 1 Oktober, setelah sempat dihentikan sejak Maret 2020 karena pandemi Covid-19.
Penghentian kompetisi yang lama, tak dimungkiri akan membuat performa sejumlah klub mengalami penurunan, termasuk juga Persib.
Oleh karena itu, siapa yang lebih tepat dalam merancang persiapan, berpotensi untuk bisa kembali ke performa terbaiknya.
Ardi mengatakan, pemain Persib tidak pernah memikirkan persiapan dan peta kekuatan lawan. Pelatih hanya menginstruksikan pemain untuk fokus pada persiapan.
"Yang jelas kami tidak pernah pikir tim lain. Kami pikir tim Persib karena kami mulai dari awal lagi dan kondisi kami saat ini lebih bagus," ucap Ardi, Rabu (19/8/2020).
Mantan pemain PSS Sleman itu melanjutkan, persaingan dalam kompetisi mungkin akan terasa berbeda dari sebelumnya.
Hanya saja, Ardi menilai, sejumlah klub seperti Persija, Persebaya, hingga Persipura, tetap menjadi lawan yang berpotensi menyulitkan Persib.
"Saya rasa semua tim memiliki persiapan khusus. Kalau dibilang berat, semua tim juga berat karena ada Persija, Persebaya, Bali United, dan Persipura," ujar Ardi.
Kendati demikian, Ardi mengaku tak gentar. Dia berambisi membawa Persib meraih gelar juara Liga 1 2020 dengan semangatnya menggebu.
"Ya, jujur, saya sebagai pemain punya motivasi tinggi untuk bawa Persib juara di tahun ini. Oleh karena itu, kami, para pemain selalu menjaga kekompakan," katanya.
Dalam lanjutan Liga 1 2020, Persib menjadi salah satu tim kandidat juara. Pasalnya, mereka menunjukkan performa impresif pada awal musim.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Baca Juga Berita Persib Lainnya:
Wander Luiz Tetap Ikuti Sesi Latihan Persib meski Masih Kelelahan
PSCS Cilacap Entah, Program Uji Coba Persib Abu-abu
Legenda Persib Terkenang Insiden Saling Piting dan Banting dengan Henk Wullems