- Striker Persija Jakarta, Marko Simic, mengaku cukup ahli di bidang memasak.
- Masakan andalan Marko Simic adalah membuat pasta dan ayam panggang.
- Marko Simic mengaku sudah merasakan hidup mandiri sejak umur 14 tahun.
SKOR.id - Sejauh ini tidak ada yang mengetahui kehidupan atau sisi lain striker Persija Jakarta, Marko Simic, selain fokus dalam bermain sepak bola.
Marko Simic memang dikenal sebagai pemain sepak bola yang disiplin dalam menjaga pola latihan dan makan serta gaya hidup sehat.
Karenanya Marco Simic selalu bisa memberikan 100 persen kemampuannya terbaiknya ketika latihan dan dalam pertandingan.
Namun, belum banyak yang mengetahui jika Simic adalah pemain sepak bola yang juga gemar memasak dan bahkan cukup ahli.
Pemain bernomor punggung sembilan ini kerap memasak yang menurutnya tidak sulit, seperti masak pasta dan ayam panggang.
“Saya belajar memasak banyak makanan, tapi biasanya yang mudah-mudah saja," ujar Marko Simic, top scorer Liga 1 2019.
Lelaki asal Kroasia ini mengaku hidangan andalannya dalam memasak adalah membuat pasta dan ayam panggang.
"Seperti masakan sehat semacam pasta bebas gluten juga dada ayam panggang yang biasa saya makan setiap hari. Saya juga beberapa kali makan panekuk,” ujar Simic.
Kesenangannya dalam dunia memasak juga didasari dari kebiasaannya yang sudah dapat hidup mandiri sejak umur 14 tahun.
Pada usia itu, Simic memulai kariernya sebagai pesepak bola dan sudah jauh dari keluarga. Situasi ini yang membuatnya tertempa hidup serba mandiri.
“Saya sudah hidup mandiri sejak umur 14 tahun. Sejak usia 14 tahun saya bermain untuk HNK Rijeka, saya tinggal sendiri lalu pindah ke NK Zagreb,” ucap Marko Simic.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Baca Juga Berita Persija Lainnya:
19 Tahun Silam, Derbi Jakarta Sarat Bintang Warnai Perjalanan Persija Juara Liga
Cinta Indonesia, Bek Persija Perkenalkan Nasi Uduk di Brasil
Kapten Persija Siap Jadikan Liga 1 Titik Tolak Kembali ke Timnas Indonesia