- Gelandang tim berjuluk Maung Bandung berpaspor Filipina, Omid Nazari, dikabarkan akan mendarat di Bandung hari ini, Kamis (6/8/2020).
- Dia bakal menjadi penain asing pertama yang bakal bergabung dengan rekan-rekannya setelah libur panjang.
- Untuk pemain lainnya, pelatih berpaspor Belanda, menyatakan sudah siap meninggalkan negara asalnya, tempat mereka berlibur.
SKOR.id - Pelatih Persib Bandung Robert Rene Alberts senang karena trio pemain asingnya bakal segera bergabung di Bandung.
Gelandang tim berjuluk Maung Bandung berpaspor Filipina, Omid Nazari, dikabarkan akan mendarat di Bandung hari ini, Kamis (6/8/2020).
Dia bakal menjadi penain asing pertama yang bakal bergabung dengan rekan-rekannya setelah libur panjang.
"Nazari saya pastikan dia akan tiba di Bandung pada hari ini (Kamis, 6 Agustus 2020)," kata Robert di laman klub.
Untuk pemain lainnya, pelatih berpaspor Belanda, menyatakan sudah siap meninggalkan negara asalnya, tempat mereka berlibur.
"Castillion sudah melakukan SWAB test dan dia pun sudah memesan tiket untuk kembali ke Indonesia," ungkap Robert.
"Jadi, (Castillion) juga akan tiba dalam waktu dekat ini di Bandung," mantan pelatig PSM Makassar menambahkan.
Hanya untuk Wander Luiz, yang belum ada jadwal pastinya, setelah Senin (2/8/2020) lalu gagal terbang karena masalah dokumen perjalanan.
Luiz, menurut Robert, harus melakukan test SWAB, bukan rapid test untuk bisa terbang dari Brazil dan masuk ke Indonesia.
"Beberapa hari lalu Wander sudah siap berangkat ke Indonesia. Namun, ada kesalahan dalam melakukan tes. Harusnya melakukan swab test, bukan rapid test," Robert menuturkan.
"Sekarang kami harus menunggu dulu hasilnya. Dan saya belum dapat konfirmasi lanjutan soal jadwal penerbangan yang baru ke Indonesia," tutup Robert.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Baca Juga Berita Persib Lainnya:
90 Persen Pemain Persib Sudah di Bandung, Robert Rene Alberts Menanti Titah
Persib Bandung Akan Mulai Latihan pada 10 Agustus 2020
Aksi-aksi Gelandang Persib Jenius dalam Memodifikasi Program Latihan