- Arema FC mengusung falsafah Jawa “sluman, slumun, slamet” untuk peringati HUT ke-33, Selasa (11/08/2020).
- Filosofi “sluman, slumun, slamet” Arema FC bermakna harus bekerja keras, kreatif, dan inovatif, jika ingin sukses.
- Rehat latihan sejak 16 Maret, Arema FC akan kembali akan menjalani latihan bersama pada awal Agustus 2020.
SKOR.id - Ada yang menarik dari moto yang diusung Arema FC dalam memperingati HUT ke-33 tahun tim pada Selasa (11/08/2020) mendatang.
Slogan yang dipilih yakni “sluman, slumun, slamet.” Ini merupakan filosofi dalam tata kehidupan budaya Jawa.
Ini berbeda dengan beberapa edisi ulang tahun tim Singo Edan sebelumnya, yang cenderung lebih mengusung slogan bergaya dan berbahasa asing yakni Inggris.
"Sluman Slumun Slamet dengan falsafah ini semoga Arema FC tetap terjaga, terlindungi, eksis kapan pun, dan berlimpah keberuntungan," kata Sudarmaji.
"Sluman Slumun Slamet juga bagian dari ikhtiar kebersamaan, kebersatuan semua pihak juga Aremania," Media Officer Aremania ini menjelaskan, Sabtu (1/8/2020).
Lebih lanjut, Sudarmaji optimistis HUT ke-33 tahun ini akan jadi momentum Aremania untuk kompak bersatu dan kompak bersama lewati kesulitan.
"Meski tanpa penonton (lanjutan Liga 1 2020), kami yakin Aremania akan bergerak bersatu dengan cara mereka mencintai kebanggaannya," ucap Sudarmaji kepada Skor.id.
Dalam masyarakat Jawa, filosofi “sluman, slumun, slamet” atau lebih dikenal sebagai 3S atau Telu S, memiliki makna yang sangat dalam.
Secara umum, maknannya mengarahkan seseorang harus bekerja keras, kreatif, dan inovatif, jika ingin mencapai kesuksesan.
Namun, pada akhirnya kerja keras itu harus tetap diserahkan kepada Yang Maha Kuasa. Hal ini menjadi dasar Arema FC mengusung slogan tersebut.
“Dalam situasi serba tak menentu dan sulit pada masa pandemi Covid-19, kami manajemen klub Arema FC harus bekerja keras dan berimprovisasi," ucap Sudarmaji.
"Mengusung semangat falsafah Jawa itu pula, Arema mantap apa yang akan dijalani dan dirasakan dalam perjalanan ke depan selalu diberi perlindungan,” katanya.
Sementara itu, selepas rehat panjang hampir lima bulan sejak 16 Maret 2020, kini Arema FC bersiap kembali menjalani latihan bersama.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Baca Juga Berita Arema FC Lainnya:
Arema FC Pastikan Pakai Bus Melalui Jalur Trans Jawa untuk Away ke Yogyakarta
Inilah Hasil Rapid Test Pemain dan Ofisial Arema FC pada Gelombang Kedua
Arema dan Sejarah Indah pada 27 Tahun Silam Jadi Juara Galatama