- Pemain asing Madura United, Emmanuel Oti Essigba berencana mudik ke Ghana pada Senin (20/7/2020).
- Emmanuel Oti Essigba, salah satu penyerang sayap impor Madura United mengaku telah empat kali gagal pulang ke Ghana.
- Madura United akan menggelar persiapan pada 1 September 2020.
SKOR.id - PSSI telah memastikan Liga 1 2020 akan kembali digulirkan per Oktober tahun ini.
Namun, penyerang Madura United, Emmanuel Oti Essigba memilih untuk kembali ke kampung halamannya, Ghana pada Senin (20/7/2020).
Sejatinya memang hanya Oti yang masih tinggal di Indonesia dalam situasi pendemi Covid-19 ini.
Tiga pilar asing Madura United lainnya Bruno Matos, Jaimerson Xavier, dan Jacob Papper telah kembali ke negaranya masing-masing.
Sebelumnya, Oti ingin mengikuti jejak rekan-rekannya tersebut. Tetapi, usahanya selalu gagal. Menurut Oti sudah empat kali penerbangan ke Ghana berakhir gagal.
“Saya sudah empat kali gagal pulang. Sebenarnya juga ingin kembali seperti yang lain,” kata Oti dalam laman resmi Madura United.
Tekad Oti untuk pulang kampung sangat kuat, meskipun kompetisi domestik tertinggi Indonesia sudah dipastikan akan bergulir 1 Oktober 2020.
Hanya saja, pelatih kepala Madura United, Rahmad Darmawan sudah mengatakan, timnya akan kembali mulai persiapan guna menatap Liga 1 pada 1 September 2020.
"lni kabar baik bagi kami, bagi jajaran semua pelatih di Indonesia yang sudah merindukan sepak bola,” kata RD, sapaan Rahmad.
"Soal latihan, kami mempersiapkan Madura United akan memulainya 1 September. Soalnya, kompetisi mulai 1 Oktober," ucapnya pada Selasa (14/7/2020) siang.
Oti pun mengaku senang mendengar kabar Madura United akan kembali menggelar latihan kembali.
Namun, dia mengaku ingin memulihkan pikiran di kampung halamannya sebelum Madura United kembali menggelar latihan resmi.
“Itu sudah saya dengar dan saya senang. Itu kabar baik. Tetapi, saya sudah merencanakan untuk pulang sementara, guna refreshing dulu," ujar Oti.
"Tetapi kalau kompetisi sudah mulai lagi, saya pasti akan kembali ke Indonesia, saya profesional. Rencana pulang saya itu pada Senin (20/7/2020)," Oti menjelaskan.
Ranking FIFA Juli 2020 - Timnas Indonesia Cuma Ungguli 3 Negara ASEANhttps://t.co/d7XJpVxRjN— SKOR Indonesia (@skorindonesia) July 16, 2020
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.