- Muba Babel United menjajaki kemungkinan mendatang mantan pemain Persib Bandung, Atep.
- Muba Babel United berniat menambah kekuatan dengan merekrut Atep jelang lanjutan Liga 2 2020.
- Selain Atep, Muba Babel United juga mengincar eks-pemain Sriwijaya FC, Ichsan Kurniawan.
SKOR.id - Persaingan tim-tim Liga 2 2020 untuk lolos ke Liga 1 2021 bakal semakin ketat, Muba Babel United (MBU) akan mendatangkan pemain-pemain eks-Liga 1.
Setelah berkomunikasi dengan Ichsan Kurniawan, kini mantan pemain Persib Bandung Atep juga masuk bidikan Muba Babel United.
Manajer Muba Babel United, Achmad Haris, mengatakan manajemen Muba Babel memang telah melakukan komunikasi dengan sejumlah nama pemain yang rencananya akan merapat ke Sekayu sebelum Liga 2 dilanjutkan.
"Kami sedang menjalin komunikasi dengan Atep mantan pemain Persib Bandung," kata Haris, Kamis (9/7/2020).
Menurutnya, kuota untuk menambah pemain memang masih memungkinkan dilakukan, namun berapa jumlah tambahan kuota tersebut masih menunggu regulasi baru dari PSSI dan operator kompetisi PT Liga Indonesia Baru.
"Kami berharap Atep bisa bergabung bersama Muba Babel United, untuk membantu kami lolos ke Liga 1 musim 2021," ucap dia.
Tak hanya Atep, sebelumnya Muba Babel United juga mengaku berkomunikasi dengan eks-gelandang bertahan Borneo FC yang juga mantan pemain timnas U-19, Ichsan Kurniawan.
Bahkan Ichsan sudah mendapatkan lampu hijau dari pelatih Muba Babel United Bambang Nurdiansyah.
"Kami sudah berkomunikasi dengan Ichsan dan dia akan menjalani tes kesehatan terlebih dulu sebelum bergabung dengan Muba Babel United," kata Haris.
Ia berharap jika dua pemain ini berhasil didatangkan Muba, dapat menambah kekuatan untuk bersaing di Liga 2 2020.
Selain itu, Haris mengungkapkan rencananya skuad Muba akan kembali berkumpul latihan pada medio Agustus mendatang.
Sementara itu, saat dikonfimasi langsung, Ichsan membenarkan telah dihubungi oleh manajemen Muba.
"Pak Haris (manajer MBU), memang sudah berkomunikasi dengan saya, semoga saja bisa mendapat keputusan yang terbaik ke depannya," ucap eks-pemain Sriwijaya FC ini.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
PSSI Disarankan Hapus Surat Keputusan Terkait Gaji Pemainhttps://t.co/3tvpUCtYuH— SKOR Indonesia (@skorindonesia) July 9, 2020
Berita Muba Babel United Lainnya:
Muba Babel United dan Sriwijaya FC Tanggapi Kabar Soal Pembagian Grup Liga 2
Muba Babel United Berniat Datangkan Eks-Borneo FC dan Sriwijaya FC Ichsan Kurniawan
Muba Babel United Jajaki Dua Bank Jadi Sponsor Baru pada Lanjutan Liga 2 2020