- PSIS Semarang mendesak PSSI dan PT LIB segera memberi kejelasan jadwal penyelenggaraan Liga 1 2020.
- Pasalnya, PSSI hanya menyebutkan bulan penyelenggaraan kompetisi, tanpa adanya penjelasan yang detail.
- Kejelasan jadwal itu penting bagi tim-tim Liga 1 2020 sebagai landasan awal menggelar program persiapan.
SKOR.id - Manajemen PSIS Semarang meminta kejelasan dari PT Liga Indonesia Baru (LIB) terkait kepastian jadwal penyelenggaraan Liga 1 2020.
Permintaan PSIS ini juga sebelumnya juga telah diajukan sejumlah klub Liga 1. Sebab, ini menjadi landasan penting untuk menyusun program sebelum kompetsi bergulir.
Sampai saat ini, PSSI lewat Surat Keputusan (SK) terbaru yang ditandatangani Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, hanya menyebutkan bulan penyelenggaraan kompetisi.
Padahal, kepastian jadwal menjadi krusial bagi tim kontestan untuk menentukan langkah-langkah selanjutnya.
General Manager PSIS Semarang, Wahyu Winarto, menyebut bahwa sebagian besar pemain asing tim berjulukan Mahesa Jenar itu masih berada di negara asalnya masing-masing.
Tentu PSIS harus memberikan kepastian kepada mereka terkait jadwal latihan bersama jelang kembali bergulirnya Liga 1 2020.
"Kami butuh detail kelanjutan liga, bukan hanya sekadar rilis bulan saja, sehingga klub bisa membuat program latihan dan memanggil pemain," kata Wayhu Winarto.
"Jika jadwal sudah keluar, kami bisa menetapkan program dan waktu buat pemain untuk berkumpul," ia menambahkan.
Yang menjadi masalah, setiap negara memiliki regulasi berbeda-beda dalam menyikapi pandemi virus corona.
Lelaki yang akrab disapa Liluk itu menyebut, manajemen membutuhkan kepastian jadwal agar pemain-pemain asing tersebut bisa segera mengurus administrasi perizinan.
"Untuk pemain asing tentunya harus memenuhi beberapa persyaratan. Aturan di tiap negara pasti berbeda," kata Liluk.
"Termasuk pemain asing yang datang ke Indonesia, mereka harus melengkapi beberapa persyaratan," ia menambahkan.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Ada Piala Dunia U-20 2021, DPR Setujui Usulan Tambahan Anggaran Kemenporahttps://t.co/blOmC5BxUK— SKOR Indonesia (@skorindonesia) July 4, 2020
Berita PSIS Semarang Lainnya:
Igor Joksimovic, Eks-Striker PSIS Semarang Jadi Wali Kota di Eropa
Mantan Kapten PSIS Semarang Kini Jadi Ajudan Presiden Liberia
PSIS Semarang Bentuk Tiga Tim Tanggapi SK Terbaru PSSI soal Liga 1 2020