- Niniet Kaluna, sosok perempuan cantik yang selalu ada saat Persib Bandung menggelar laga kandang mampu mencuri perhatian.
- Tutur kata dan kegesitannya mengatur pelaksanaan pertandingan membuat namanya kian tersohor.
- Selain sebagai Panpel Persib, Niniet Kaluna juga merupakan presenter di berbagai acara olahraga.
SKOR.id - Lincah dan gesit ditambah kejelitaannya yang begitu mencolok, semakin melambungkan nama Niniet Kaluna di ranah sepak bola Bandung.
Dalam beberapa tahun ke belakang, Niniet Kaluna memang dikenal sebagai presenter televisi nasional dan lokal.
Namun, dalam dua tahun terakhir ini ia terlihat amat sibuk bila saatnya Tim Maung Bandung, Persib, tampil di kandang.
Siapa yang tidak memalingkan mata bila melihat sosok Niniet mondar-mandir di lapangan, mengenakan blazer dengan menggenggam handy talky.
Sekelas pemain bintang yang tengah bersiap menuju lapangan pun kerap tertangkap basah mencuri pandang terhadap kejelitaannya.
Selain menggeluti presenter, Niniet pun menjadi kru kepanitiaan pelaksana pertandingan Persib.
Maklum, kemampuannya dalam berkomunikasi menjadikannya sebagai mediator bagi siapa saja.
Bahkan, sekali-kali ia menegur orang dianggapnya melanggar aturan-aturan yang telah dipakemkan panitia.
Karena itu, jangan coba memainkan regulasi pertandingan ketika sedang berada di lapangan. Sebab, jika ketahuan perempuan yang satu ini, siap-siap kena "semprit".
"Ah, saya hanya kru panitia saja, tidak lebih dari itu. Iya memang sih, dalam dua musim terakhir ini saya sering berada di lapangan, tapi bukan menjadi presenter seperti yang dilakukan beberapa tahun lalu, namun saya hanya ikut membantu panitia saja, enggak lebih dari itu," kata Niniet kepada SKOR.id, Jumat (26/6/2020).
Kendati begitu, bukan berarti profesinya sebagai presenter ia tinggalkan. Justru karena itu, jika ada event atau kegiatan olahraga yang digelar di Kota Bandung, Niniet kerap menjadi pemandunya.
Niniet yang bernama asli Yuanitia Fitriana ini, memang sudah menjadi ikon untuk event-event olahraga.
Tutur bahasa dan kata-kata yang dia sajikan menjadikan banyak instansi maupun Event Organizer (EO) terpikat menggunakan jasanya untuk menyemarakkan kegiatan.
Bahkan, tak jarang ia melemparkan guyonan yang menyegarkan bahkan sesekali mem-bully siapa saja yang ia kenal dekat.
"Pemandu acara atau presenter memang sudah menjadi profesi saya. Alhamdulilah, selama ini sebagai presenter tetap berjalan," ujarnya.
"Untuk saat ini, memang masih belum terlalu sibuk karena pandemi dan belum banyak kegiatan," Niniet menuturkan.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Dari Desta hingga Rahma Azhari, Ini Deretan Artis Indonesia yang Ikut Bahagia Liverpool Juarahttps://t.co/ewvVyOtpMk— SKOR Indonesia (@skorindonesia) June 26, 2020
Berita Persib Lainnya:
Robert Rene Alberts Hanya Percaya Manajemen Persib Bandung
Robert Rene Alberts Bicara Syarat Latihan Bersama Persib Bandung
Aang Witarsa, Si Kuda Terbang Pemain Persib Pertama di Timnas Indonesia