- Pelatih Robert Rene Alberts siap menjalankan latihan bersama Persib Bandung.
- PSBB Kota Bandung berakhir Jumat (26/6/2020), Robert Rene Alberts pun punya kesempatan kembali membuat Persib Bandung beraktivitas bersama.
- Persib Bandung asuhan Robert Rene Alberts seharusnya punya keleluasaan untuk melakukan aktivitas lagi seperti sebelum kompetisi ditangguhkan.
SKOR.id - Soal berakhirnya pembatasan sosial berskala besar (PSBB) di Kota Bandung belum direspons maksimal Robert Rene Alberts, pelatih Persib Bandung.
"Sampai hari ini, kami belum dikonfirmasi bahwa itu (PSBB) akan berakhir atau tidak," kata Alberts.
"Tetapi, sinyalnya positif dan kami juga dalam pandangan yang positif untuk bisa segera kembali berlatih di GBLA (Gelora Bandung Lautan Api)," Alberts menambahkan.
Jurgen Klopp, Aktor di Balik Sukses Liverpool Meraih Gelar Liga Inggrishttps://t.co/ZTe919FoIG— SKOR Indonesia (@skorindonesia) June 26, 2020
Di tengah pandemi Covid-19 yang belum reda, semua langkah yang ditempuh harus strategis. Semua tidak asal bisa berkumpul dan beraktivitas.
Seusai kebijakan PSBB dicabut, tidak serta merta ada kebebasan dalam berkegiatan. Apalagi, semua berpikir ancaman virus corona sudah tidak ada.
Itu yang selalu dipikirkan Robert Rene Alberts. Dia tidak ingin tergesa-gesa dalam melangkah, meski hasrat memulai latihan perdana sudah tidak bisa dibendung.
"Jika PSSB tidak diperpanjang dan pemerintah membuka lagi sarana olahraga, kami tidak bisa langsung menggunakan GBLA," ucap Alberts, mantan pelatih PSM Makassar pada wartawan, Jumat (26/6/2020).
"Kami harus menunggu beberapa hari pedoman maupun peraturan yang benar sebelum memasuki GBLA berdasarkan protokol kesehatan," pelatih berpaspor Belanda menegaskan.
Sebagai komandan tim, Robert Rene Alberts harus memastikan semua orang yang terlibat di dalam tim perduli dengan kesehatan dan keselamatan.
Beraktivitas dalam tatapan kehidupan baru, menurut Alberts, harus tetap waspada bahwa virus masih ada di sekitarnya.
"Kami akan mulai berlatih setelah semua orang yang terlibat di Persib dipastikan bebas dari virus corona," Alberts memungkasi.
Berita Persib Lainnya:
Aang Witarsa, Si Kuda Terbang Pemain Persib Pertama di Timnas Indonesia
Khair Rifo, Mantan Pemain Persib yang Ingin Hasil Binaannya Main di Piala Dunia U-20
Mantan Pemain Persib Punya Dunia Baru dan Cita-cita Mulia