- Status Liga 1 Putri yang belum jelas membuat nasib Iwan Bastian tak menentu.
- Ibas, sapaan akrabnya, memilih kembali ke Diklat Persib dan membesut pemain-pemain muda.
- Meski demikian Ibas tidak meninggalkan Persib Putri dan membuka pintu apabila ada yang ingin ikut berlatih.
SKOR.id - Iwan Bastian kembali ke Diklat Persib setelah status Liga 1 Putri belum ada kejelasan hingga saat ini.
Masa depan Liga 1 Putri musim ini yang belum jelas, membuat Iwan Bastian terpaksa banting setir.
Pelatih Persib Putri itu akan kembali ke Diklat Persib. Tempat di mana dia berkarya dan beraktivitas selama ini.
Berita Liga 1 Lainnya: Jelang Liga 1 Kembali, Latihan Omid Nazari Makin Variatif
"Tidak mungkin saya hanya berdiam diri. Saya harus terus beraktivitas di sepak bola," kata Iwan kepada SKOR.id, Sabtu (13/6).
"Saya akan mengurusi sepak bola putri di Diklat Persib dan akan segera mulai menggelar latihan," Ibas, sapaan akrab Iwan Bastian, menambahkan.
Saat ini Ibas sudah menghubungi beberapa lapangan sepak bola yang dikelola Dispora Kota Bandung dan bisa disewa sebagai tempat berlatih.
"Saya memang sudah menghubungi beberapa lapangan. Tapi kami belum menentukan kapan mulai berlatihnya," Ibas mengungkapkan.
Keputusan Ibas melatih Diklat Persib bukan berarti dia meninggalkan Persib Putri yang musim lalu diantarkannya jadi juara Liga 1 Putri.
Itu karena panggilan jiwa Ibas untuk kembali memoles dan melatih talenta muda yang dimiliki Diklat Persib.
"Sebagai pembina tentu saya punya kewajiban moril untuk kembali melatih. Sekalipun hanya melatih anak-anak," kata Ibas.
Bagaimana jika beberapa pemain Persib Putri ingin turut bergabung karena sudah jenuh menjalani latihan mandiri?
"Pintu selalu terbuka untuk mereka. Tidak mungkin saya menolak kehadiran mereka yang ingin ikut berlatih," Ibas menjelaskan.
Cuma, karena pandemi Covid-19 masih berlangsung dan Bandung masih berada dalam zona kuning, protokol kesehatan harus ketat diterapkan.
Selain itu perlu juga diberlakukan pembatasan jumlah peserta latihan di lapangan.
Berita Liga 1 Putri Lainnya: Striker Persipura Putri Sebut Liga 1 Putri Saat Pandemi Berbahaya
"Informasinya peserta latihan pun dibatasi. Hanya boleh diikuti 30% siswa didik," kata Ibas.
"Jadi tidak bisa menampung banyak pemain Persib Putri. Paling banyak juga tujuh pemain," Ibas memungkasi.