- Yanto Basna menjelaskan tekanan menjadi pemain asing di Liga Thailand.
- Yanto menilai pemain Indonesia tak akan kesulitan untuk menembus Liga Malaysia, Thailand, atau Vietnam.
- Eks-pemain Persib Bandung itu sudah mengajak beberapa pemain untuk menyusul, namun hingga kini belum ada yang bersedia.
SKOR.id - Bek timnas Indonesia yang berkarier di Thailand, Yanto Basna, mengajak para pemain Tanah Air untuk berkarier di luar negeri.
Yanto Basna telah tiga tahun merumput di Liga Thailand bersama tiga tim yang berbeda.
Setelah meninggalkan Indonesia pada 2018, Yanto Basna bermain untuk Khon Kaen, Sukhotai, dan Prachuap FC.
Berita Yanto Basna Lainnya: Yanto Basna Senang Memasak sejak Kecil
Mantan pemain Persib Bandung itu menjadi satu-satunya pemain Indonesia yang kini masih berkarier di Thai League.
Menurut Yanto, bermain di luar Indonesia adalah hal yang penting dalam perkembangan kariernya.
Sebab, pemain asal Papua itu mengaku mendapatkan pengalaman baru saat bermain di negeri orang.
"Profesionalitas, fasilitas, gaji kalau di sini lancar. Stadionnya tidak besar-besar sekali, tapi kualitas rumput bagus," ujar Yanto Basna menyebut kelebihan Liga Thailand.
"Selama tiga tahun di sini pasti ada tekanan, tapi saya berusaha memberikan 100 persen agar suporter dan pelatih bisa melihat. Jadi tidak masalah buat saya," katanya.
Yanto juga mengajak para pemain Indonesia untuk merantau ke luar negeri. Tak harus ke Thailand, yang penting keluar dari zona nyaman.
Pesepak bola Indonesia yang berstatus pemain asing di negeri orang bisa mempelajari hal-hal baru di dalam maupun luar lapangan.
"Kalau pandangan saya, kita mempunyai sesuatu yang berbeda. Jadi untuk ke Malaysia, Thailand, Vietnam, sebenarnya tidak susah, tinggal ada kemauan berani keluar dari zona nyaman," kata eks-pemain Mitra Kukar itu.
Yanto juga sempat mengajak beberapa pemain Indonesia untuk menyusul dirinya ke Thailand.
Namun belum ada keberanian dari para pemain tersebut untuk berkarier di luar negeri.
"Tahun ketiga ini saya sering ajak teman-teman, adik-adik yang punya potensi. Bahkan saya juga ajak banyak anak-anak Papua, tapi mereka bilang nanti-nanti," katanya.
"Kalau di pikiran saya minimal ada lima saja pemain Indonesia di luar, berarti kita membuka wawasan untuk generasi berikutnya agar berlomba-lomba mengejar," ujar Yanto.
Berita Timnas Indonesia Lainnya: PSSI Klaim Sudah Lunasi Gaji Pelatih Timnas Indonesia
Yanto yang telah memiliki koneksi dengan agen-agen pemain di Thailand mau memfasilitasi pesepak bola Indonesia.
Hanya saja, Yanto memahami masih banyak pemain Indonesia yang ragu-ragu untuk merantau meninggalkan keluarga.