- ASIOP, kontestan Liga TopSkor U-12 2019-2020, punya cara unik mengisi kekosongan karena wabah virus corona.
- Video-video mendidik dikirimkan ke pemain untuk mengatasi dampak negatif yang bisa terjadi ke anak-anak didik.
- Selama libur, tim kepelatihan selalu mengirim program latihan yang mesti dijalani pemain setiap harinya.
SKOR.id - Pandemi virus corona yang menyebar di sebagain besar wilayah Indonesia sangat mengganggu proses pertumbuhan bibit pesepak bola.
Untuk sementara waktu mereka kehilangan wadah berkompetisi. Kompetisi usia muda seperti Liga TopSkor pun diliburkan demi mengantisipasi penyebaran virus.
Bahkan untuk kegiatan latihan pun juga terganggu. Sebab, setiap indivisu harus menerapkan social distancing (pembatasan sosial).
Meski begitu, bagi ASIOP yang tergabung di Liga TopSkor U-12 2019-2020, ada cara untuk mengatasi dampak negatif dari pandemi corona.
Pelatih ASIOP, Aprial Rahman Saleh, menuturkan bahwa tim kepelatihan selalu memotivasi anak-anak didik mereka dengan membagikan video.
Baca Juga: Liga TopSkor U-12: Tim Tersubur Grup Top Tetap Menjaga Performa
Rekaman diberikan tak hanya yang berisi mengenai aktivitas di lapangan seorang pemain profesional, tapi juga video yang mengajarkan kuat secara mental.
"Kami (tim pelatih) juga mengirim video seperti bagaimana seharusnya kami dalam menghadapai situasi sulit, misal saat menerima kekalahan," kata Aprial.
Dorongan perihal mental memang tak kalah pentingnya selain mengajarkan bagaimana hebat secara skill di atas lapangan hijau.
Baca Juga: Liga TopSkor U-12: Papan Atas Grup Top Tersendat
Apalagi, dalam kondisi yang ada saat ini, bibit-bibit pesepak bola yang masih sangat muda itu memerlukan arahan dan suntikan semangat.
"Kami selalu memotivasi anak-anak. Juga meminta mereka untuk menjaga kebersihan, kesehatan, dan istirahat yang cukup," kata Aprial.
Pelatih yang akrab disapa Sinchan itu mengatakan kepada Skor.id bahwa perihal taktikal, tim kepelatihan selalu mengirimkan program latihan.
Baca Juga: Liga TopSkor U-17: Disiplin Tinggi, Fokus, tapi Tetap Gembira
Tiap harinya anak-anak menjalani program yang bervariasi dan melapor lewat video. ASIOP memberikan libur latihan rutin hingga 31 Maret 2020.
Dalam Liga TopSkor U-12 2019-2020, ASIOP sudah menyelesaikan semua laga fase grup dan lolos ke delapan besar, sebab menguni posisi kedua klasemen Grup Skor.