- O Channel akan menayangkan pertemuan dua tim promosi Liga 1 2020, Persik vs Persiraja.
- Ada link live streaming untuk partai Liga 1 2020 antara Persik vs Persiraja.
- Dua tim promosi ini, Persik dan Persiraja, sama-sama belum pernah kalah pada Liga 1 2020.
SKOR.id - Partai pekan ketiga kompetisi Liga 1 2020 akan menyajikan duel antartim promosi, Persik Kediri melawan Persiraja Banda Aceh akan ada tayangan via live streaming.
Laga antara Persik melawan Persiraja bakal dihelat di Stadion Brawijaya, Kota Kediri, Sabtu (14/3/2020).
Pertandingan ini mulai pukul 15.30 WIB dan jika ditinjau dari catatan penampilan pada dua laga awal Liga 1 2020, kedua tim tak memiliki perbedaan yang mencolok.
Baca Juga: Prediksi Pertandingan Liga 1 2020: Persik vs Persiraja
Namun, kedua tim cukup impresif andai melihat status mereka sebagai tim promosi. Persik tampil cukup menawan saat menahan imbang dua tim yang dihiasi materi pemain jempolan, Persebaya Surabaya dan Bhayangkara FC.
Baca Juga: Resmi, Liga Malaysia 2020 Ditunda Mulai Pekan Depan karena Corona
Dua laga yang dilalui pasukan Macan Putih, julukan Persik, berakhir dengan skor identik, yakni 1-1.
Dari kubu tim tamu, Persiraja Banda Aceh, mereka juga memiliki statistik serupa. Dua partai awal yang dilewati tim berjulukan Laskar Rencong ini semuanya berakhir dengan skor kacamata alias 0-0.
Hasil itu diraih kala menjamu Bhayangkara FC dan kala dijamu Madura United.
Yang menarik pada laga ini, Persik kemungkinan turun dengan memasang kiper anyar mereka, Dian Agus Prasetyo. Sebab, Dimas Galih sedang dalam perawatan karena cedera.
Baca Juga: BWF Tangguhkan Semua Turnamen Bulu Tangkis Usai All England 2020
Duo bek tengah asing, Ante Bakmaz dan Jefferosn Oliviera menjadi tembok kokoh Macan Putih.
Dari lini tengah, si Argentina, Gaspar Vega, dan kapten Faris Aditama akan jadi kekuatan penyeimbang. Lalu, striker asal Ukraina, Nikola Asceric jelas ditunggu kontribusi maksimalnya oleh pelatih Joko Susilo
Sementara itu, Persiraja mereka datang dengan kekuatan bagus dari pemain lini belakang mereka yang cukup menjanjikan.
Kiper senior Fakhrurrazi Quba akan dilapis para bek dengan komandan pemain asal Inggris, Adam Mitter.
Baca Juga: WHO Tidak Jamin Euro 2020 Terbebas Virus Corona
Dari barisan tengah, Defri Rizky, Fary Komul, sampai pemain asal Brasil, Bruno Araujo Dybal jadi andalan.
Meski masih mandul pada dua laga awal, lini depan Persiraja bisa saja bangkit di Kediri.
Miftahul Hamdi, Vanderley Francisco, dan Asannur Rijal atau Rejam Baskoro yang jadi pilihan pelatih Hendri Susilo.
Skor.id menyajikan link live streaming laga Persik vs Persiraja yang disiarkan O Channel dan bisa diakses melalui tautan yang ada di bawah ini:
Keterangan: Artikel ini dibuat untuk keperluan informasi. Redaksi Skor.id tidak bertanggung jawab atas perubahan tautan, kelancaran, dan kualitas siaran.