- Persib Bandung sudah lakoni sembilan pertandingan pada awal musim 2020.
- Robert Rene Alberts menyebut Persib semakin kuat dalam penguasaan bola.
- Pelatih asal Belanda itu menilai pemain Persib jarang buat kesalahan fatal.
SKOR.id – Sejak kumpul kembali pada 9 Januari 2020, sebagai persiapan menatap Liga 1 2020, sudah sembilan laga uji coba dilakoni Persib Bandung.
Dari sembilan pertandingan tersebut, Maung Bandung, julukan Persib, meraih delapan kemenangan dan hanya sekali takluk.
Kekalahan Persib tercipta dalam laga uji coba perdana 2020, yakni melawan Selangor FA, dalam ajang Asia Challenge Cup 2020 pada 18 Januari 2020.
Kekalahan tersebut cukup wajar, mengingat Persib baru berlatih dalam beberapa hari. Sudah begitu, pemain yang tampil dominan pemain muda.
Sedangkan laga kedua di Malaysia, melawan Hanoi FC, berakhir dengan skor 2-0. laga ini tak tuntas sebab hujan lebat diiringi petir.
Baca Juga: Rene Albert Sudah Punya Gambaran Skuat Inti Persib
Selanjutnya, Supardi Nasir dan kawan-kawan lakoni lima pertandingan di Bandung. Kelima laga tersebut diakhir dengan kemenangan.
Dari lima laga tersebut, dua di antaranya merupakan latih tanding melawan Persib U-20. Hasilnya, menang dengan skor 6-0 dan skor 7-2.
Terbaru, Pangeran Biru, julukan lain Persib, jalan-jalan ke Jawa Tengah. Dua pertandingan dilakoni selama berada di Solo dan Bantul.
Hasilnya, menang 2-0 saat jumpa Persis Solo di Stadion Manahan, kemudian unggul dengan skor serupa saat jumpa PSS Sleman di Stadion Sultan Agung.
Baca Juga: Antisipasi Set Piece Lemah, PSS Sleman Dilumat Persib
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, mengaku senang dengan perkembangan timnya selama masa persiapan menuju Liga 1 2020.
Selain nirbobolo alias clean sheet dalam dua laga terakhir, pemain dinilai sudah bisa memahami folosifi yang diingikan Rene Alberts.
"Kami harus menguji seberapa jauh kesiapan pemain,” ujar Rene Albert seusai laga uji coba melawan PSS di Bantul, Senin (17/2/2020).
Baca Juga: Kemenangan Persib atas PSS Sleman Diiringi Cedera Striker
“Saya lihat pemain tidak banyak melakukan kesalahan yang bisa merugikan tim dan menguntungkan lawan,” pelatih asal Belanda ini menambahkan.
Namun, Persib terpaksa menelan pil pahit dari laga uji coba lawan PSS. Striker baru mereka, Geoffrey Castillion mengalami cedera paha.
Hasil Laga Uji Coba Persib menjelang Liga 1 2020:
17/2/2020 PSS Sleman 0-2 Persib
15/2/2020 Persis Solo 0-2 Persib
11/2/2020 Persib 2-1 Barito Putera
6/2/2020 Persib 7-2 Persib U-20
8/2/2020 Persib 3-0 PSKC Cimahi
1/2/2020 Persib 3-1 Melaka United
27/1/2020 Persib 6-0 Persib U-20
19/1/2020 Hanoi FC 0-2 Persib
18/1/2020 Selangor FA 3-0 Persib