- Supardi Nasir merasa kehilangan Achmad Jufriyanto yang meninggalkan Persib Bandung musim ini.
- Keduanya sudah lama bermain dalam satu tim, sejak di Pelita Jaya, Sriwijaya FC, sampai Persib.
- Bersama Jupe, Supardi meraih dua gelar Liga Indonesia dengan dua tim berbeda.
SKOR - Supardi Nasir merasa sangat kehilangan atas hengkangnya Achmad Jufriyanto dari skuad Persib Bandung.
Achmad Jufriyanto memutuskan untuk meninggalkan Maung Bandung setelah pihak klub mendatangkan Victor Igbonefo.
Selain itu, lini pertahanan Maung Bandung juga terbilang gemuk. Selain Igbonefo, Persib juga memiliki Fabiano Beltrame, Nick Kuipers, dan bek muda Indra Mustafa.
Baca Juga: Persib Resmi Lepas Achmad Jufriyanto
Hal ini membuat menit bermain yang akan didapatkan Jupe, sapaan Achmad Jufriyanto, semakin terancm.
Ditambah, pelatih Persib tak bisa menggaransi posisi Jupe di lini belakang klub kesayangan bobotoh tersebut.
Kondisi ini menjadikan keputusannya hengkang dari Kota Kembang menjadi masuk akal, tetapi tidak bagi Supardi Nasir.
"Saya ingin bersama terus (dengan Jupe), tapi pastinya keputusan dia adalah yang terbaik dan saya harus support demi masa depan dia," tutur Supardi Nasir, dikutip dari Kompas.com.
Keduanya sudah bermain bersama sejak masih memperkuat Pelita Jaya, Sriwijaya FC, hingga ke Persib.
Jupe dan Supardi pernah menjadi bagian tim Sriwijaya FC juara Indonesia Super League (ISL) 2014.
Baca Juga: Zulham Zamrun Resmi Kembali ke Persib
Kolaborasi dua pemain belakang ini mulai terlihat saat bahu membahu mengisi lini pertahanan Persib kala menjuarai ISL 2014 dan mengarungi kompetisi AFC Cup pada musim berikutnya.
Musim lalu pun keduanya masih sangat dekat, bahkan selalu tinggal bersama dalam satu mes.
Supardi pun menuturkan bahwa dia punya momen-momen berkesan yang tak dapat dilupakan saat bermain bersama Achmad Jufriyanto.
"Banyak momen-momen penting yang enggak terlupakan, pastinya hal-hal menyangkut prestasi seperti menyabet gelar juara bersama," ujar pemain berusia 36 tahun itu mengakhiri.
View this post on Instagram