- PSSI menggelar acara welcome dinner untuk para voter di lokasi kongres, Jumat (24/1/2020) malam.
- Seluruh peserta kongres mengikuti kegiatan tersebut.
- Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, ikut menyanyikan lagu dalam acara itu.
SKOR.id - Menjelang Kongres Tahunan PSSI 2020, seluruh pemilik suara berkumpul untuk menikmati suasana malam di Bali, dalam acara welcome dinner yang digelar PSSI.
Acara welcome dinner tersebut diselenggarakan di Discovery Hotel, Kuta, Jumat (24/1/2020) malam. Hotel tersebut juga akan menjadi lokasi Kongres Tahunan PSSI, Sabtu (25/1/2020).
Ketua Umum PSSI, Komjen Pol. Mochamad Iriawan, memimpin langsung acara tersebut.
"Acara ini bukan hanya kongres saja, tapi juga silaturahmi antara semua. Ini acara baik, bagus, untuk memberi masukan bagus terhadap sepak bola Indonesia," kata Mochamad Iriawan, saat memberi sambutan di atas panggung.
Baca Juga: Sepakat Bertahan, Supardi Nasir Ingin Pensiun di Persib
"Dua bulan 23 hari saya menjabat sebagai Ketua Umum PSSI, sebagaimana saya berjanji ingin bersama teman-teman memajukan persepakbolaan Indonesia sesuai amanah rakyat," jelas Mochamad Iriawan.
Baca Juga: Kontestan Liga 1 Keluhkan Denda Komdis PSSI
Seluruh undangan yang meliputi 86 voters tampak hadir. Suasana terlihat cukup akrab dan menyenangkan, bahkan mereka menikmati lantunan musik yang diiringi oleh penyanyi panggung.
Mochamad Iriawan juga sempat bernyanyi bersama salah satu voters, yakni manajer Persib, Umuh Muchtar, juga ditemani Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Yunus Nusi.
Sementara itu, dalam kongres nanti PSSI akan membahas beberapa hal.
Di antaranya mengenai laporan hasil kerja selama 2019, serta rancangan kerja untuk 2020.(Sumargo Pangestu)