- Manajemen Persipura bersurat ke Pemprov Papua untuk gunakan Stadion Mandala.
- Bila tak bisa, Stadion Aji Imbut dan Stadion Gelora Delta akan diajukan ke PT LIB.
- Dalam Liga 1 2019 Persipura tampil dalam 14 laga kandang di luar Jayapura.
SKOR.id - Ketua Umum Persipura Jayapura, Benhur Tomi Mano, tak patah arang mengupayakan agar timnya bisa berkandang di Jayapura dalam Liga 1 2020, meski peluangnya relatif kecil.
Itu karena Stadion Mandala Jayapura masih belum rampung proses perenovasiannya sejak Juni 2019, untuk menyambut Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua 2020.
“Kami masih berusaha untuk membangun komunikasi dengan Pemerintah Provinsi Papua agar Persipura Jayapura bisa menggunakan Stadion Mandala dalam Liga 1 2020," kata Benhur.
"Suratnya sudah kami kirimkan ke Pemprov Papua untuk menggunakan Stadion Mandala. Hanya sampai saat ini belum ada jawaban," Walikota Jayapura itu menambahkan.
Bila tetap tidak bisa, kemungkinan besar Persipura kembali menjadi tim musafir seperti musim lalu. Ini seperti deja vu atau pengulangan kisah musim sebelumnya.
Baca Juga: Skuad Persipura Mentereng, Pahabol Kembali dan Gaet Sylvano Comvalius
Baca Juga: Direksi PT LIB Dirombak Total, Begini Struktur Barunya
Adapun Stadion Mandala baru boleh dipergunakan sebagai kandang tim Mutiara Hitam, julukan Persipura, begitu usainya penyelenggaraan PON Papua pada 2 November 2020.
Artinya, semusim penuh Persipura bakal terusir. Ini termasuk juga untuk penggunaan Stadion Papua Bangkit (SPABA), yang dibangun untuk PON.
Pada Liga 1 2019, Ricardo Salampessy dan kawan-kawan menjadi tim musafir dalam 14 laga. Dua laga putaran pertama dan 12 laga putaran kedua, di Aji Imbut dan Gelora Gelora Delta.
"Jika kemungkinan tak mendapat respon positif dari pihak Pemprov Papua, kami mencadangkan dua venue di luar Papua sebagai kandang tim seperti musim lalu," Benhur menjelaskan. (Noval Luthfianto)