- Persipura Jayapura telah mendapatkan tanda tangan Takuya Matsunaga untuk musim depan.
- Matsunaga didatangkan dari Kalteng Putra dan mendapat kontrak satu tahun dari Persipura.
- Kedatangan Takuya Matsunaga menggantikan Oh In-kyun yang hengkang.
SKOR.id - Persipura resmi menggaet Takuya Matsunaga untuk menggantikan Oh In-kyun yang memilih hengkang ke Arema FC.
Kehilangan gelandang serang asal Korea Selatan, Oh In-kyun, yang hengkang ke Arema FC, Persipura Jayapura segera mendapatkan gantinya.
Pemain asal Jepang, Takuya Matsunaga, bakal mengisi pos yang ditinggalkan Oh In-kyun. Hal itu diamini Ketua Umum Persipura Jayapura, Benhur Tommi Mano.
Baca Juga: Fisik dan Stamina Pemain Timnas Indonesia U-19 Meningkat
Mantan pemain Kalteng Putra tersebut diikat kontrak selama satu musim kompetisi Liga 1 2020 oleh Persipura.
"Takuya Matsunaga sudah sesuai dengan dengan kebutuhan tim, terutama untuk pemain asing Asia. Coach Jacksen Tiago sendiri yang menginginkan dia gabung Persipura Jayapura dan kami manajemen yang mengeksekusi," ujar Benhur.
"Takuya Matsunaga kami kontrak satu musim saja, tapi jika nanti memberikan kontribusi bagus untuk tim, tentu akan dipertimbangkan untuk diperpanjang musim berikutnya. Kami berharap dia bisa bantu Persipura pada Liga 1 2020," kata Benhur menegaskan.
Dalam akun Instagramnya, @taku_ya_matsunaga, pemain kelahiran Kameoka, Kyoto, Jepang 10 Juni 1990 itu mengunggah status dalam aksara Hiragana, "…saya akan bertarung seperti samurai tahun 2020 ini."
Dia menjadi rekrutan kedua tim Mutiara Hitam. Sebelumnya Persipura telah mendatangkan Donny Monim, mantan bek Barito Putera.
Baca Juga: Manajemen PSS Tanggapi Ancaman Boikot dari BCS
Akan tetapi, dua pemain bidikan Persipura lepas, yaitu Evan Dimas Darmono yang memilih ke Persija Jakarta dan Ilham Udin Armayn yang merapat ke Barito Putera.
Pemain Persipura Jayapura yang mundur:
1. Andre Ribeiro dos Santos (Brazil, tanpa klub)
2. Ronaldo Rubener Wanma (ke Persik Kediri)
3. Panggih Prio Sembodo (ke Bhayangkara FC)
4. Oh In-Kyun (Korea Selatan, ke Arema FC)
5. Imanuel Wanggai (ke Borneo FC)
Pemain Persipura Jayapura dicoret:
1. Mamadou Samassa (Mali)
2. Ibrahim Posle Conteh (Sierra Leone)
Pemain baru Persipura Jayapura:
1. Takuya Matsunaga (Jepang, eks gelandang Kalteng Putra)
2. Donny Haroid Monim (eks bek Barito Putera) (Noval Luthfianto)