- Arema FC menganggap format kompetisi satu wilayah merupakan harga mati.
- Perjalanan Singo Edan dalam semusim dua kali lipat lebih banyak dari FC Barcelona.
- Jarak tempuh Arema dalam semusim setara dengan Malang ke Houton, Texas, Amerika Serikat.
SKOR.id - Liga 1 2020 akan berlangsung 50 hari lagi. Itu jika 1 Maret 2020 menjadi sepak mula kompetisi. Sejauh ini belum ada keputusan resmi dari PSSI dan operator liga.
Kompetisi kasta tertinggi Tanah Air ini diikuti 18 tim. Sebanyak 15 tim merupakan tim Liga 1 2019 dan tiga tim promosi dari Liga 2 2019, yakni Persik Kediri, Persita Tangerang, dan Persiraja Aceh.
Menjelang musim baru, ada wacana kompetisi berlangsung dengan format dua wilayah. Walau tidak ideal, opsi ini ditawarkan untuk menghemat biaya perjalanan klub.
Bagi Arema FC, kompetisi satu wilayah atau kompetisi penuh jadi harga mati. Pasalnya, jumlah klub sudah ideal 18 tim, dan klub mendapat subsidi dari operator kompetisi.
Hanya memang, jumlah subsidi yang diberikan kurang ideal. Sebagai gambaran, pada 2017 dan 2018 klub mendapat Rp7,5 miliar, sedangkan pada 2019 mendapat Rp5 miliar.
Baca Juga: Arema FC Didenda Lebih dari Rp1 Miliar oleh Komdis PSSI
"Bagi kami format sekarang satu wilayah Liga 1 sudah final. Apalagi sudah diputuskan dalam kongres dan dan acuannya adalah profesionalitas," kata Media Officer Arema FC, Sudarmaji, kepada Skor.id.
"Mungkin memang perlu dikaji ulang. Tentu saja berdampak pada pengeluaran biaya operasional setiap klub, tetapi tidak serta merta harus mengorbankan format kompetisi," Sudarmaji menambahkan.
Bila tetap satu wilayah, kendala utamanya adalah geografis Indonesia yang maha luas, yang total luas daratan dan perairan mencapai 2.001.648,97 kilometer persegi.
Baca Juga: Arema FC Semakin Dekat dengan Dua Pemain Asing Baru
Saat dibentangkan, Indonesia memiliki panjang 5.460,65 kilometer dari ujung barat ke ujung timur. Adapun panjang garis pantai Indonesia mencapai 99.093 kilometer.
Berdasarkan data tersebut, dalam satu musim Singo Edan, julukan Arema FC, akan melahap perjalanan sepanjang 16.169,67 kilometer untuk 17 laga tandang sekali jalan.
Jarak itu setara dengan Malang ke Houston (Amerika Serikat), yakni 16.211 kilometer. Atau hampir sama jarak dari London (Inggris) ke Melbourne (Australia), 16.893 kilometer.
Baca Juga: Hamka Hamzah Pamit dari Arema FC
Dalam artian, dalam semusim, perjalanan pergi tandang dan pulang, jarak yang ditempuh mencapai 32.339 kilometer. Namun ini hanya hitungan kasar.
Bandingkan dengan FC Barcelona, klub asal Catalonia, Spanyol, ini dalam La Liga 2019-2020 hanya menempuh jarak 9.003 kilometer atau 18.007 dalam semusim.
Jarak terjauh yang ditempuh Lionel Messi dan kawan-kawan dalam kompetisi saat tandang ke markas Celta Vigo di Vigo, yang berjarak 901 kilometer. (Noval Luthfianto)
Perbandingan 17 laga Tandang Arema FC dengan FC Barcelona
Arema FC (Liga 1 2020, 18 tim)
Total tandang sekali jalan: 16.169,67 kilometer
Total tandang pergi-pulang: 32.339,34 kilometer
FC Barcelona (La Liga 2019/2020, Spanyol, 20 tim)
Total tandang sekali jalan: 9.003,89 kilometer
Total tandang pergi-pulang: 18.007,78 kilometer
Rincian Perjalanan Arema FC dalam Semusim
- Madura United (Bangkalan): 130,75 km
- Persebaya (Surabaya): 94,60
- Persela Lamongan): 133,90
- Persik (Kediri): 105,44
- Persib (Bandung): 840,15
- TIRA-Persikabo (Bogor): 880,30
- Persija (Jakarta): 848,10
- Bhayangkara FC (Jakarta): 848,10
- PSIS (Semarang): 418,26
- PS Sleman (Yogyakarta): 390,40
- Persita (Tangerang): 444,40
- Bali United (Bali): 465,10
- Barito Putera (Banjarmasin): 1.053,07
- Borneo FC (Samarinda): 1.575,20
- PS Makassar (Makassar): 914,40
- Persiraja Aceh (Banda Aceh): 3.330,30
- Persipura (Jayapura): 3.697,20