- Aji Santoso memberikan tanggapan soal rumor kepindahan dua pilar Persebaya, Ruben Sanadi dan Osvaldo Haay.
- Setelah bertemu dengan Ruben, Aji menyatakan pasrah apabila sang pemain akan hengkang.
- Terkait Osvaldo Haay, Aji kecewa sang pemain mangkir dari sesi latihan.
SKOR.id - Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso, membeberkan kelanjutan kiprah dua pemain lokal, Ruben Sanadi dan Osvaldo Haay, di Kota Pahlawan.
Persebaya Surabaya dikabarkan bakal kehilangan Ruben Sanadi dan Osvaldo Haay sebelum Liga 1 2020. Sinyal tersebut menguat setelah kedua pemain tak tampak di sesi latihan Persebaya di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, pada Rabu (8/1/2020).
Ruben Sanadi dikait-kaitkan dengan tim jawara Liga 1 2017, Bhayangkara FC. Meski demikian, The Guardian belum mengumumkan Ruben sebagai pemain baru.
Baca Juga: Beto dan Jaimerson Bertahan di Madura United
Setali tiga uang dengan Osvaldo Haay yang diincar banyak tim. Pemain yang tampil gemilang di SEA Games 2019 itu kabarnya sedang didekati oleh Persija Jakarta.
Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso, merespons pemberitaan media terkait masa depan Ruben Sanadi dan Osvaldo Haay. Terkhusus Ruben, Aji mengaku pasrah melepas sang kapten tim hengkang.
"Ruben kemarin (Selasa) bertemu dengan saya, lama sekali kami berbicara panjang lebar dari hati ke hati. Saya sangat respect pada Ruben, dia memiliki pribadi yang baik dan tanggung jawab," ujar Aji kepada wartawan selepas memimpin latihan.
Baca Juga: Akibat Suar, Barito Putera Didenda Puluhan Juta Rupiah
"Kalau misal Ruben Sanadi tidak lagi di Persebaya, ya mudah-mudahan dia bisa sukses di tempat lain. Yang jelas anak ini istimewa," kata Aji menandaskan.
Jika Aji Santoso telah merelakan Ruben angkat koper dari Bajul Ijo, tak demikian dengan Osvaldo Haay. Mantan juru taktik Persela Lamongan ini kecewa dengan sikap Osvaldo yang mangkir latihan.
Eks pemain Persipura itu sejatinya masih terikat kontrak dengan Persebaya, namun ia tak hadir dalam sesi latihan dan tak memberikan kabar.
Baca Juga: Jajal India, Timnas Indonesia U-16 Ingin Kembalikan Atmosfer Pertandingan
"Osvaldo masih ada kontrak di sini sampai akhir Januari. Saya sayangkan dia tidak datang latihan. Bagi saya, pemain harus disiplin," tutur eks bek sayap timnas Indonesia ini.
Terpisah, manajemen Persebaya juga mempertanyakan profesionalitas Osvaldo Haay sebagai pesepak bola. Manajemen juga geram ketika Osvaldo tak memberi respons ketika dihubungi.
Baca Juga: Latihan Perdana Persija Akan Dipimpin Pelatih Baru
"Bagi manajemen itu catatan indisipliner. Sampai hari ketiga latihan dia tidak ada respons. Itu akan menjadi pertimbangan kami ke depannya," ujar Manajer Persebaya, Candra Wahyudi.
Kehadiran Osvaldo dinantikan oleh skuad Persebaya yang tengah persiapan menghadapi laga selanjutnya. Dijadwalkan, tim kebanggaan Bonek itu akan menjamu Persis Solo dalam laga persahabatan di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Sabtu (11/1/2020) malam.