- Berikut video saat Xavi Hernandes mengajarkan putranya anthem Barcelona.
- Xavi Hernandes sedang menjalani musim yang positif bersama Barcelona.
- Pelatih Barcelona itu telah meraih satu gelar, dan masih punya peluang menambah tiga lagi.
SKOR.id - Saksikan cuplikan video menggemaskan saat Xavi Hernandes mengajarkan putranya menyanyikan anthem Barcelona.
Barcelona bagi Xavi mungkin sudah mendarah daging. Lahir sebagai putra asli Catalan, Xavi menghabiskan sebagian besar kariernya sebagai pemain di Camp Nou.
Memulai dari La Masia pada 1984 hingga menjadi salah satu legenda di lini tengah Blaugrana selama 17 tahun, sebelum hijrah ke Liga Qatar pada 2015.
Pria kelahiran Januari 1980 itu lalu memulai menjajaki dunia kepelatihan pada 2019, setelah pensiun di Al Sadd.
Dua tahun berselang, dia kembali ke Catalan untuk menggantikan Ronald Koeman yang diberhentikan Barcelona.
Tahun pertama kepelatihannya di Blaugrana tidak berjalan mulus karena ia gagal memberikan satu pun gelar.
Namun memasuki tahun kedua, Xavi mulai memperlihatkan kecerdasan dalam mengolah formula dan menjadikan Barca kembali menyakinkan.
Saat ini, tim asuhannya berdiri di puncak klasemen LaLiga, dan ia telah mempersembahkan gelar Piala Super Spanyol.
Selain LaLiga, Xavi juga masih berpeluang merebut dua gelar lainnya yaitu Copa del Rey (semifinal) dan Liga Europa (fase grup).
Sebagai Blaugrana sejati, ia pun menanamkan nilai-nilai klub tersebut kepaa anak-anaknya, dimulai dari menghapal lagu kebesaran tim.
Skorer bisa melihat bagaimana Xavi mengajarkan putranya, Dan, yang berusia tahun menyanyikan anthem Barcelona dalam video di bawah ini:
Berita Liga Spanyol Lainnya:
VIDEO: Xavi Ingin Barcelona Fokus dalam Perlombaan Jarak Jauh Liga Spanyol