- Striker Napoli, Victor Osimhen, diincar banyak klub Eropa, termasuk Manchester United dan Chelsea.
- Presiden Napoli, Aurelio De Laurentiis, menegaskan pemain asal Nigeria tersebut tidak dijual.
- De Laurentiis juga mewanti-wanti Napoli untuk tidak meremehkan Eintrach Frankfurt di Liga Champions.
SKOR.id - Presiden Napoli, Aurelio De Laurentiis atau yang biasa dipanggil dengan inilias ADL, menegaskan Victor Osimhen tidak dijual karena I Partenopei tidak punya utang.
Osimhen top skor sementara Serie A musim ini dengan melesakkan 16 gol dalam 17 penampilan, termasuk dua di laga terakhir melawan Spezia.
Penampilan impresifnya membuat Osimhen menjadi incaran tim-tim Eropa.
Chelsea dan Manchester United termasuk yang paling gencar dikaitkan dengan penyerang asal Nigeria ini, namun De Laurentiis memberi peringatan bahwa Napoli tidak ingin berpisah dengan sang bintang.
“Victor tidak dijual, para pemain sedang sangat diminati, namun kami tidak terpaksa untuk menjual, kami tidak memiliki utang,” ujar ADL kepada surat kabar Jerman, Bild.
Pernyataan De Laurentiis terdengar seperti menyindir rival Napoli di Serie A, Juventus.
Seperti diketahui, Juventus dinyatakan rugi lebih dari 25 juta euro musim 2021-2022 dan mendapat sanksi pengurangan 15 poin karena masalah finansial.
Napoli hanya kalah dua kali di semua kompetisi musim ini dan menempati posisi puncak klasemen Serie A sementara dengan keunggulan 13 poin atas pertingkat kedua Inter Milan.
I Partenopei juga juga finis sebagai juara grup Liga Champions mengungguli Liverpool dan akan bertemu tim Bundesliga Jerman, Eintracht Frankfurt, di babak 16 besar.
Leg pertama akan digelar di Jerman pada 21 Februari mendatang.
“Di awal, rasanya tidak sulit, tapi tidak persis seperti ini,” kata De Laurentiis.
“Bukan sebuah kebetulan mereka berada dalam persaingan gelar Bundesliga. Kami tidak boleh berpikir bahwa kami lebih baik. Barcelona melakukannya musim lalu dan kami tak boleh membuat kesalahan yang sama.”
Blaugrana tersingkir di Liga Europa oleh Eintracht musim lalu, dan tim Jerman itu akhirnya mengangkat trofi usai mengalahkan Sevilla di partai puncak.
Berita Sepak Bola Italia Lainnya
Salernitana 0-3 Juventus: Pujian Massimiliano Allegri untuk Dusan Vlahovic
Galang Dana untuk Korban Gempa di Turki, Merih Demiral Lelang Jersey Cristiano Ronaldo