- Erik Ten Hag menuntut perubahan mental skuat Manchester United.
- Manchester United baru menelan kekalahan dari Arsenal.
- Kekalahan itu menghentikan rentetan laju apik Manchester United di Liga Inggris.
SKOR.id - Cuplikan video tanggapan pelatih Erik ten Hag setelah Manchester United dikalahkan Arsenal.
Pada pekan ke-21 Liga Inggris, Man United kalah 2-3 dari Arsenal di Stadion Emirates.
Ten Hag tidak puas dengan penampilan para pemainnya, terutama karena gol kemenanga The Gunners tercipta di menit-menit terakhir.
Man United dua kali memimpin lewat gol Marcus Rashford dan Lisandro Martinez sebelum disamakan Eddie Nketiah dan Bukayo Saka, dan kemasukan satu gol lagi pada menit ke-90.
Hasil negatif tersebut menghentikan rangkaian 10 laga tak terkalahkan Setan Merah di semua ajang.
Dengan kekalahan tersebut, Manchester United pun kehilangan kans merebut posisi 3 dari Newcastle.
Ten Hag dan pasukannya tertinggal 11 poin dari tim papan atas Arsenal meski telah memainkan lebih dari satu pertandingan.
Setelah pertandingan, juru taktik asal Belanda itu pun mengkritik performa Bruno Fernandes dan kawan-kawannya.
"Saya merasa sangat tidak nyaman dengan kekalahan ini. Saya memberi tahu para pemain bahwa jika mereka ingin meraih trofi-trofi, gelar-gelar juara, mereka harus mengubah mentalitas mereka," kata Ten Hag.
"Karena tidak mungkin jika Anda bermain di pertandingan kelas atas, lalu membuat tiga kesalahan besar dimana kalian kemasukan gol, khususnya gol terakhir.
"Anda harus bisa merasakan permainan. Pada titik itu, satu poin itu maksimal. Kemudian Anda harus mengambil titik tersebut dan tidak boleh membuang kesempatan mencetak gol."
Video tanggapan Erik ten Hag setelah Manchester United dikalahkan Arsenal dapat disaksikan di bawah ini:
Berita Video Lainnya:
VIDEO: Barcelona Femeni Rayakan Juara Piala Super Spanyol 2023
VIDEO: Vinicius Tuntaskan Serangan Balik Cepat di Laga Villarreal vs Real Madrid