- Barcelona pesta gol di kandang Ceuta pada babak 16 besar Copa del Rey.
- Robert Lewandowski mencetak dua dari lima gol yang dilesakkan Blaugrana.
- Ini kemenangan kelima tanpa putus Barcelona di sepanjang tahun 2023.
SKOR.id - Barcelona menyegel tiket perempat final Copa del Rey usai membungkam Ceuta 5-0, Jumat (20/1/2023) dini hari WIB.
Ini merupakan pertandingan perdana the Catalans setelah mengangkat trofi Piala Super Spanyol dengan mengalahkan Real Madrid akhir pekan kemarin.
Meski sempat mengalami kesulitan, Barcelona memecah kebuntuan via Raphinha di akhir babak pertama.
Empat gol lainnya dilesakkan Robert Lewandowski dua kali, Ansu Fati, dan Franck Kessie setelah turun minum.
Xavi merotasi skuadnya setelah menang atas Madrid, dengan Lewandowski mendapat dukungan dari Ferran Torres dan Raphinha sebagai tiga penyerang.
Sesuai prediksi, Barcelona lebih banyak mendominasi permainan sejak menit awal, namun pertahanan tuan rumah begitu rapat sehingga sulit ditembus.
Barcelona baru bisa memecah kebuntuan empat menit sebelum turn minum, ketika Raphinha mencetak gol jarak jauh setelah menerima umpan dari Franck Kessie.
Lima menit setelah turun minum, Barcelona menggandakan keunggulan mereka. Berawal dari kesalahan pemain belakang lawan, Kessie berhasil menyuplai umpan cantik ke kotak penalti.
Robert Lewandowski dengan tenang menceploskan bola untuk Blaugrana.
Kessie nyaris mencatatkan namanya di papan skor tak lama setelah gol kedua Barca, namun tendangan kaki kirinya masih belum tepat sasaran.
Barcelona makin menjauh ketika Ansu Fati, yang masuk dari bench, memaksa kiper tuan rumah memungut bola dari gawangnya di menit ke-70 setelah menerima umpan dari Jordi Alba.
Hanya tujuh menit berselang, kedudukan kembali berubah menjadi 4-0 setelah Franck Kessie melengkapi penampilan ciamiknya dengan mencetak satu gol.
Robert Lewandowski menutup pesta gol Barcelona di pengujung pertandingan, diawali dari aksi Eric Garcia menerobos masuk area pertahanan sebelum mengirim umpan kepada striker Polandia itu.
Fakta Menarik
- Barcelona memainkan laga keempat di Copa del Rey melawan Ceuta setelah bertandang pada 1943, 2001, dan 2010. Blaugrana berhasil lolos ke babak selanjutnya di keempat pertemuan tersebut.
Ceuta 0-4 Barcelona
Gol: 0-1 Raphinha (41), 0-2 Robert Lewandowski, 0-3 Ansu Fati (70), 0-4 Franck Kessie (77), 0-5 Robert Lewandowski (90)
Ceuta (4-3-3): Tomas Mejias; Alain Garcia, Juan Gutierrez, Robin Lafarge/Fabrizio Danese (68), David Alfonso; Aisar/Luismi Redondo (57); Alberto Reina, Jota/Julio Iglesias (57); Nito Gonzalez, Rodri/Samu Casais (78), Adri Cuevas/Pablo Garcia (57)
Pelatih: Jose Juan Romero
Barcelona (4-3-3): Inaki Pena; Hector Bellerin, Eric Garcia, Marcos Alonso/Andreas Christensen (73), Jordi Alba; Sergi Roberto/Sergio Busquets (73), Franck Kessie, Pablo Torre/Gavi (46); Raphinha/Angel Alarcon (82), Robert Lewandowski, Ferran Torres/Ansu Fati (63)
Pelatih: Xavi Hernandez
Stadion: Alfonso Marube
Wasit: Juan Martinez
Kartu kuning: Antonito
Kartu merah:
Berita Sepak Bola Spanyol Lainnya
Meski Belum Resmi ke Atletico Madrid, Alvaro Morata Sambut Memphis Depay Lebih Awal
Gavi dari Harga Rp163 Juta Kini Mencapai 1,5 Triliun