- Berikut ini hasil dan jalannya pertandingan timnas Thailand vs Kamboja pada Grup A Piala AFF 2022.
- Timnas Kamboja tampil percaya diri dan memberikan perlawanan sengit bagi Thailand meski berstatus tamu.
- Timnas Thailand menang dan memastikan diri menjadi pemuncak klasemen akhir Grup A Piala AFF 2022.
SKOR.id - Timnas Thailand mendapat perlawanan sengit dari Kamboja dalam laga akhir peyisihan grup Piala AFF 2022 Grup A, Senin (2/1/2023) malam.
Di kandang sendiri Stadion Thammasat, Thailand mampu mengalahkan Kamboja dengan skor 3-1.
Gol-gol dicetak oleh Teerasil Dangda (45+2' dan 90') dan Sumanya Purisai (50'), sedangkan balasan Kamboja diciptakan Sieng Chanthea (68').
Hasil ini membuat Thailand memastikan satu tempat di semifinal Piala AFF 2022. Selain itu, tim berjuluk Gajah Perang lolos dengan status juara Grup A.
Mereka unggul selisih gol dari timnas Indonesia yang menjadi runner-up, sementara itu Kamboja harus tersingkir.
Jalannya Pertandingan
Kamboja tampil tanpa beban dan penuh percaya diri saat menghadapi Thailand. Hal itu terbukti dengan banyaknya peluang yang didapat pada babak pertama.
Pada menit ke-25, Reung Bunheing melepaskan tembakan mendatar dari luar kotak penalti. Bola tak dapat dijangkau kiper Thailand, namun arahnya masih melebar di sisi kanan gawang.
Lalu pada menit ke-36, giliran Lim Pisoth yang menebar ancaman ke gawang Thailand. Pergerakannya di sisi kiri berhasil menusuk ke jantung pertahanan Thailand.
Ia sempat melepaskan tendangan kaki kiri yang mengarah ke gawang. Akan tetapi kiper Thailand, Kittipong Phoothawchuek mampu menghalau bola ke luar lapangan.
Kamboja mendapat peluang emas untuk memimpin lebih dulu pada menit ke-41. Bermula serangan dari sisi kanan, Sos Suhana mengirimkan umpan datar kepada Sieng Chanthea.
Sayangnya, eksekusi tendangan striker bernomor punggung 9 itu justru melambung di atas mistar gawang. Padahal Sieng Chanthea berdiri bebas tanpa pengawalan bek Thailand.
Petaka bagi Kamboja tercipta pada akhir babak pertama. Wasit memberi hadiah penalti kepada Thailand menyusul pelanggaran yang terjadi.
Teerasil Dangda yang maju sebagai algojo mampu menjalankan tugasnya dengan baik. Bola yang diarahkan ke pojok kanan atas gagal dijangkau kiper Kamboja. Thailand memimpin 1-0 pada babak pertama.
Memasuki babak kedua, situasi berubah. Thailand bermain lebih tenang dan percaya diri. Umpan-umpan pendek dari kaki ke kaki lebih sering diperagakan.
Pada menit ke-50, pergantian pemain yang dilakukan pelatih Alexandre Polking pada awal babak kedua membuahkan hasil.
Sumanya Purisai yang baru masuk mencetak gol menggunakan kaki kanannya usai meneruskan umpan dari Sarach Yooyen. Thailand memimpin 2-0.
Meski sudah tertinggal dua gol, Kamboja tetap bersemangat. Perlawanan yang diberikan skuad asuhan Ryu Hirose akhirnya membuahkan hasil pada menit ke-68.
Sa Ty yang melakukan aksi individual di kotak penalti Thailand akhirnya mengirimkan umpan kepada Sieng Chanthea yang lebih bebas.
Sieng Chanthea sempat mengecoh satu bek Thailand sebelum melepaskan tendangan terarah yang menggetarkan jala gawang Kittipong Phoothaechuek. Skor berubah menjadi 2-1.
Situasi ini membuat pertandingan lebih seru. Kamboja semakin percaya diri dalam menyerang. Di sisi lain, Thailand juga berusaha menambah gol untuk menjaga posisi puncak klasemen.
Pada menit ke-90, Teraasil Dangda berhasil mencetak brace di laga ini. Sepakan kaki kanannya mengarah ke sudut kanan bawah yang sulit dijangkau kiper.
Gol Teerasil Dangda menjadi yang terakhir di laga ini. Thailand menang dengan skor 3-1 dan mempertahankan posisinya di puncak klasemen Grup A.
Susunan Pemain Utama
Thailand (4-4-2): Kittipong Phoothawchuek; Pansa Hemviboon, Sasalak Haiprakhon, Suphanan Bureerat, Kritsada Kaman; Theeraron Bunmathan, Sarach Yooyen, Ekanit Panya, Bordin Phala; Adisak Kraisron, Teerasil Dangda;
Pelatih: Alexandre Polking
Kamboja (3-5-2): Keo Soksela; Tes Sambath, Choun Chanchav, Soeuy Visal; Sos Suhana, Yeu Muslim, Orn Chanpolin, Seut Baraing; Sieng Chanthea, Reung Bunheing, Lim Pisoth;
Pelatih: Ryu Hirose
Baca Juga Berita Piala AFF 2022 Lainnya:
Piala AFF 2022: Jadwal, Hasil, Klasemen dan Profil Tim Peserta
Piala AFF 2022: Umumkan Pensiun Usai Lawan Indonesia, Kapten Filipina Bicara Pengorbanan
Piala AFF 2022: Tetap Respek, Pelatih Malaysia Singgung Gaya Permainan Bertahan Singapura