- Pep Guardiola memberi penghormatan kepada Pele yang berpulang pada Kamis (29/12/2022).
- Pep tidak memungkiri kualitas yang dimiliki oleh legenda Brasil tersebut.
- Namun, pemain terbaik versinya masih tetap Lionel Messi yang pernah menjadi anak asuhnya.
SKOR.id - Berikut ini cuplikan video saat Pep Guardiola membicarakan tentang Pele dan Lionel Messi.
Legenda Brasil, Pele, meninggal dunia di usia 82 tahun pada Kamis (29/12/2022) waktu setempat.
Para tokoh sepak bola lantas memberikan penghormatan kepada pemenang tiga kali Piala Dunia tersebut, termasuk Pep Guardiola.
Pep Guardiola tidak menampik kualitas yang dimiliki Pele, sosok yang dilihatnya saat masih anak-anak.
"Saat saya berusia 9-10 tahun, 11 tahun, saya menonton beberapa klip yang sekarang saya sadari betapa kuatnya dia dan mungkin bisa melakukan segalanya," ucap Pep.
"(Apabila) pemain seperti ini bermain di era sekarang, ia akan mampu beradaptasi dengan ritme permainan dan ruang karena mereka bermain sangat bagus. Mereka sangat bagus dalam skill, mentalitas, dan segalanya seakan ia bisa bermain di setiap generasi," imbuhnya.
Meski demikian, pelatih asal Spanyol ini tetap menyematkan predikat pemain terbaik versinya kepada Lionel Messi.
"Tentu saja bagi banyak orang yang pernah melihat Pele, bagi orang Brasil, saya yakin Pele yang terbaik. Bagi orang Argentina, kita melihat Di Stefano, Maradona, Messi," kata Pep.
"Jadi setiap orang memiliki pendapat masing-masing dan itu bagus. Sebab, itu tidak berarti seorang pemain lebih baik dari yang lain. Saya selalu bilang Messi yang terbaik karena saya pernah bekerja dengannya. Namun, saya mengerti banyak orang memilih nama lainnya," ucapnya lagi.
Skorer dapat menyaksikan video wawancara Pep Guardiola melalui tayangan berikut ini:
Berita Video Lainnya:
VIDEO: Cody Gakpo Datang, Jurgen Klopp Faktor Ketertarikannya
VIDEO: Simpati Jurgen Klopp untuk Bek Leicester yang Bikin 2 Gol Bunuh Diri