- Lionel Messi berhasil menjadi juara dunia bersama Argentina.
- Sukses La Pulga ini sudah diramalkan oleh rekan setimnya, Rodrigo De Paul.
- Gelandang Atletico Madrid itu menyelipkan sebuah surat ramalan di kamar Messi dua bulan lalu.
SKOR.id - Rodrigo de Paul meninggalkan sebuah surat singkat untuk Lionel Messi di kamarnya di pusat latihan Argentina dan kini sang gelandang menunjukkan surat tersebut.
Lionel Messi akhirnya mengantar Argentina juara Piala Dunia 2022 usai mengalahkan Prancis melalui adu penalti di partai final, Minggu (18/12/2022) malam WIB.
Ini merupakan trofi Piala Dunia pertama bagi Messi, yang kalah dari Jerman pada 2010, dan ketiga sepanjang sejarah Albiceleste.
Argentina sendiri terakhir kali menjadi kampiun di turnamen empat tahunan ini pada 1986 di Meksiko, ketika Diego Maradona menjadi kapten. Saat itu, La Pulga bahkan belum lahir ke dunia.
Kegagalan Lionel Messi mempersembahkan gelar mayor bersama Argentina kerap mengundang nyinyir. Status pemain terbaik sepanjang masa Messi selalu dipertanyakan.
La figurita que Rodrigo De Paul le firmó a su cuñado el 18 de septiembre y hoy tres meses después se hace realidad.
¡Visionario @rodridepaul????????????! pic.twitter.com/2qhQ0ghker— Actual Fútbol (@ActualFutbol) December 18, 2022
Namun La Pulga berhasil membungkam peragu dengan akhirnya menjadi juara dunia di Qatar.
Banyak yang memprediksi bahwa Qatar akan menjadi panggung bagi Messi mengakhiri penantian panjangnya. Salah satu yang 'meramal' keberhasilan Messi adalah rekan setimnya sendiri, yaitu Rodrigo De Paul.
Gelandang Atletico Madrid itu meninggalkan sebuah catatan kecil di kamar Messi saat bergabung dalam pemusatan latihan Argentina pada September silam.
Dia menulis: "Saya Rodrigo De Paul (7). Sekarang 18/9/2022. Saya menandatangani kertas ini dan mengatakan kami akan memenangi Piala Dunia dua bulan dari sekarang."
Saat itu, Argentina sedang menjalani persiapan Piala Dunia dengan menghadapi Honduras dan Jamaika di laga persahabatan.
Berita Piala Dunia 2022 Lainnya
Legenda Italia Punya 2 Alasan Mengapa Lionel Messi dan Diego Maradona Tidak Bisa Dibandingkan
Piala Dunia 2022: Mantan Presiden AS, Barack Obama, Sebut Lionel Messi adalah GOAT