- Duel Kroasia vs Belgia di Grup F Piala Dunia 2022 berakhir dengan skor 0-0.
- Hasil itu membuat Kroasia lolos ke babak berikutnya sedangkan Belgia harus angkat koper dari Qatar.
- Gelandang veteran, Luka Modric, terpilih sebagai Man of The Match laga ini.
SKOR.id - Luka Modric terpilih sebagai pemain terbaik alias Man of The Match laga Kroasia vs Belgia.
Kroasia mengamankan satu tempat di babak 16 besar Piala Dunia 2022 setelah bermain imbang kontra Belgia.
Duel yang dilangsungkan di Stadion Ahmed bin Ali pada Kamis (1/12/2022) ini berakhir dengan skor kacamata.
Tambahan satu poin sudah cukup bagi pasukan Zlatko Dalic untuk memastikan diri tampil di fase gugur.
Dengan koleksi 5 poin dari 3 laga, Vatreni finis sebagai runner up Grup F, terpaut 2 angka dari Maroko yang meraih kemenangan atas Kanada di laga terakhir.
Melansir dari laman FIFA, predikat pemain terbaik atau Man of The Match laga Kroasia vs Belgia ini diberikan kepada Luka Modric.
Luka Modric tampil impresif di lini tengah Kroasia sehingga tidak tergantikan selama 90 menit pertandingan.
Bagi Kroasia, ini kali ketiga mereka menembus fase gugur dari total enam kali partisipasi di Piala Dunia.
Pada edisi sebelumnya (2018) mereka bahkan mampu mencapai final meski akhirnya harus mengakui keunggulan tuan rumah Prancis.
Di babak 16 besar Piala Dunia 2022, Kroasia akan berhadapan dengan akan bertemu juara Grup E.
Berita Piala Dunia 2022:
Piala Dunia 2022: Belgia Satu-satunya Semifinalis Edisi Sebelumnya yang Gagal di Fase Grup
Piala Dunia 2022: Laga Kanada vs Maroko Akhirnya Ciptakan Gol Bunuh Diri