- Timnas Inggris kesulitan menembus gawang Amerika Serikat pada laga yang berakhir imbang 0-0, Sabtu (26/11/2022) dini hari WIB.
- Gareth Southgate enggan memainkan Phil Foden meski the Three Lions menemui jalan buntu.
- Kini Inggris butuh setidaknya hasil imbang lawan Wales di laga terakhir penyisihan grup.
SKOR.id - Gareth Southgate menjelaskan alasannya tidak memasukkan Phil Foden dalam laga imbang 0-0 antara Inggris melawan Amerika Serikat di Piala Dunia 2022.
Southgate bersikeras tidak memasukkan penyerang Manchester City tersebut meski the Three Lions kesulitan membobol gawang Amerika sehingga laga berakhir imbang tanpa gol.
Juru taktik Timnas Inggris itu malah menurunkan Jordan Henderson di tengah, sementara Jack Grealish dan Marcus Rashford bermain melebar.
Meski demikian, Inggris tetap tak mampu memecah kebuntuan.
"Kami pikir itu hal yang benar untuk dilakukan, untuk mempertahankan tim sejak awal, dan kemudian menggunakan pemain sayap dengan Jack Grealish Marcus Rashford di depan Phil Foden pada pergantian," tutur Southgate.
"Kami pikir Jack akan menjaga bola dengan baik untuk kami dan membawa kami ke atas dan kecepatan Marcus, kami pikir juga akan menjadi ancaman yang datang ke bagian akhir permainan."
Keengganan Southgate untuk memainkan Phil Foden menuai banyak kritik. Padahal, pemain 22 tahun ini sedang gacor bersama klubnya, Manchester City.
Phil Foden memiliki total 11 gol untuk klub di semua ajang dan akan berharap menambah pundi-pundi golnya di level timnas.
Inggris akan menghadapi Wales pada pertandingan terakhir penyisihan grup di Stadion Ahmed Bin Ali, Rabu (30/11/2022) dini hari WIB.
Kelolosan Inggris ke fase gugur akan dipastikan jika mereka menang atau imbang melawan tim asuhan Rob Page.
Berita Piala Dunia Lainnya
Cristiano Ronaldo Menggandeng Anak Indonesia di Piala Dunia 2022
Pelatih Iran Carlos Queiroz Mengonfrontasi Reporter di Qatar