- Jurgen Klopp mengomentari kekalahan Liverpool dari Nottingham Forest.
- Kekalahan dari Nottingham Forest bagaikan pukulan besar bagi Liverpool.
- Perjalanan Liverpool di Liga Inggris saat ini semakin berat.
SKOR.id - Berikut ini komentar pelatih Liverpool, Jurgen Klopp, setelah timnya mengalami kekalahan dari Nottingham Forest di Liga Inggris.
Liverpool secara mengejutkan kalah dari Nottingham Forest pada pertandingan lanjutan Liga Inggris.
Satu gol dari Taiwo Awoniyi pada menit ke-55 menjadi pembeda pada laga Nottingham Forest vs Liverpool.
Kekalahan tersebut menjadi yang ketiga bagi Liverpool musim ini, dan membuat perjalanan mereka di Liga Inggris menjadi berat.
Seusai laga, Jurgen Klopp menegaskan tak terburu-buru untuk mengangkat moral pemain, karena mereka harus merasakan dan mengambil pelajaran dari kekalahan ini.
"Tidak perlu bagi saya untuk mesti segera mengangkat moral pemain. Kami mesti merasakannya dengan baik," ujar Klopp.
"Jadi ini memang tidak diinginkan oleh para pemain, saya tahu itu, saya melihatnya. Perjuangan ada di sana, semangat ada di sana, segalanya terlihat bagus," ujar Klopp menambahkan.
Namun, kekalahan dari Nottingham merupakan pukulan besar bagi Liverpool yang berharap mencuri tiga poin.
"Ini pukulan besar, besar, besar bagi kami karena kami datang ke sini dan kami ingin pulang membawa tiga poin," ujar Klopp menambahkan.
Skorer dapat menyaksikan video pernyataan Jurgen Klopp melalui tayangan berikut ini:
Berita Video Lainnya:
VIDEO: Graham Potter tentang Kondisi Reece James
VIDEO: Erik ten Hag Bicara soal lawan Graham Potter untuk Kedua Kali