- Memberikan instruksi dengan berteriak dari pinggir lapangan segera ditinggalkan Timnas Spanyol.
- Luis Enrique membuat gebrakan baru dengan menggunakan walkie talkie untuk berkomunikasi dengan pemain.
- Spanyol akan menghadapi Swiss dan Portugal di dua laga terakhir fase grup UEFA Nations League.
SKOR.id - Luis Enrique membuat gebrakan baru untuk mendukung penampilan Tim Nasional Spanyol di lapangan. Para pemain dibekali radio kecil atau walkie talkie.
Mantan pelatih Barcelona ini mendapat apresiasi karena pendekatannya mengombinasikan teknologi dengan sepak bola profesional.
Baru-baru ini, dalam sebuah video yang diunggah di akun Twitter, Luis Enrique tampak memimpin sesi latihan dengan menggunakan radio komunikasi atau yang lebih dikenal dengan sebutan walkie talkie.
Para penggawa La Furia Roja dipasang sebuah device kecil di bagian bra sepak bola mereka untuk dapat mendengarkan instruksi dari Luis Enrique.
Sang pelatih sendiri dengan serius memantau pemainnya dari pinggir lapangan.
Perlu diketahui, ini bukan pertama kali Luis Enrique membuat inovasi di timnas Spanyol.
Sebelumnya, dia menggunakan layar raksasa di pinggir lapangan untuk memberi arahan kepada para pemainnya.
Itu dilakukan jelang laga persahabatan melawan Albania dan Islandia pada akhir Maret lalu.
Saat mengumumkan skuad yang dipanggil untuk jeda internasional bulan ini, Enrique melakukannya sambil bersepeda di sekitaran bukit Madrid.
La Furia Roja akan menghadapi Swiss pada 24 September sebelum menutup fase penyisihan grup UEFA Nations kontra Portugal tiga hari kemudian.
Skorer dapat menyimak bagaimana Luis Enrique menggunakan radio komunikasi saat memimpin latihan skuad Spanyol lewat video di bawah ini:
Berita Video Lainnya
VIDEO: Italia vs Inggris, Jack Grealish Masih Teringat Final Piala Eropa 2020
VIDEO: Latihan Perdana Eduardo Camavinga dan Raphael Varane Jelang UEFA Nations League