- Manchester United berhadapan dengan Arsenal FC pada pekan keenam Liga Inggris 2022-2023.
- Pertandingan ini akan digelar pada Minggu (4/9/2022) pukul 22:30 WIB di Old Trafford.
- Ada lima pencetak gol terbanyak dalam sejarah pertemuan kedua tim.
SKOR.id - Laga akbar akan tersaji di Old Trafford ketika Manchester United berhadapan dengan Arsenal FC pada pekan keenam Liga Inggris (Premier League) 2022-2023.
Pertandingan ini akan digelar pada Minggu (4/9/2022) pukul 22:30 WIB.
Laga ini memiliki sejarah yang cukup panas. Ini merupakan salah satu duel ikonis di kompetisi Liga Inggris.
Tiap musim kedua tim memiliki andalan masing-masing yang siap untuk membobol gawang satu sama lain.
Berbicara soal membobol gawang, berikut adalah lima pencetak gol terbanyak dalam sejarah pertandingan Manchester United vs Arsenal:
1. Wayne Rooney (Manchester United) - 12 Gol
Striker asal Inggris ini adalah salah satu legenda Setan Merah. Wayne Rooney dikenal sebagai salah satu striker terham yang pernah dimiliki Manchester United.
Total sebagai pemain Manchester United, Wayne Rooney bermain 30 kali menghadapi Arsenal di semua ajang.
Selama periode tersebut ia mencetak 12 gol. Hingga saat ini, angka tersebut merupakan yang tertinggi dalam sejerah pertemuan kedua tim.
2. Cristiano Ronaldo (Manchester United) - 9 Gol
Meski performanya sudah menurun drastis akibat usia yang sudah tidak muda lagi, Cristiano Ronaldo tetap menjadi salah satu legenda terbaik yang pernah dimiliki MU.
Dalam kariernya bersama Manchester United, Cristiano Ronaldo bermain 17 kali menghadapi Arsenal dan berhasil menorehkan sembilan gol. Perolehan tersebut hanya kalah dari Rooney.
Salah satu gol terbaiknya terjadi ketika semi-final Liga Champions 2008. Kala itu ia mencetak gol tendangan bebas dari jarak cukup jauh di Emirates Stadium.
3. Thierry Henry (Arsenal) - 9 Gol
Thierry Henry termasuk dalam bagian skuad era keemasan Arsenal di bawah Arsene Wenger.
Jika ditotal, Henry turun 18 kali sebagai pemain Arsenal menghadapi Manchester United. Selama periode tersebut, mantan pemain Juventus FC itu berhasil mencetak sembilan gol.
4. Mark Hughes (Manchester United) - 7 Gol
Mark Hughes pernah menjadi salah satu pemain yang diandalkan Setan Merah.
Total, ia menghadapi Arsenal sebanyak 19 kali di semua ajang sebagai pemain Manchester United. Dalam masa tersebut ia mencetak tujuh gol.
5. Robin van Persie (Manchester United dan Arsenal) - 7 Gol
Robin van Persie menjadi legenda bagi Manchester United maupun Arsenal. Sebagai pemain The Gunners, Robin van Persie turun 14 kali menghadapi The Red Devils dan mencetak empat gol.
Sedangkan sebagai pemain Manchester United, Van Persie bermain enam kali melawan Arsenal dan mencetak tiga gol.
Meski memperkuat Arsenal lebih lama, tetapi Van Persie memenangkan gelar bergengsi Liga Inggris bersama Manchester United, tepatnya pada 2012-2013.
Baca Juga Berita Liga Inggris Lainnya:
Hasil Chelsea vs West Ham United: Gol Telat Kai Havertz Bawa The Blues Menang
VIDEO: Wawancara Perdana Cristian Romero usai Dipermanenkan Tottenham Hotspur