- Pelatih Kawasaki Frontale, Toru Oniki ingin membuat catatan rekor juara di J1 League.
- Kawasaki Frontale telah memenangi Meiji Yasuda J1 League dalam dua gelaran terakhir.
- Belum ada tim yang bisa menjadi juara tiga kali beruntun di era J1 League (sejak 2015).
SKOR.id - Pelatih Kawasaki Frontale, Toru Oniki, memiliki tekad untuk mencatatkan rekor juara beruntun di kompetisi J1 League.
Dilansir dari Nikkansports, Toru Oniki berpeluang mencatat rekor baru di kompetisi Liga Jepang dalam format J1 League.
Kawasaki Frontale di bawah era Toru Oniki menjadi tim yang dominan di kompetisi Meiji Yasuda J1 League.
Dalam lima musim ke belakang, Kawasaki Frontale mampu meraih empat gelar kompetisi kasta tertinggi Liga Jepang tersebut.
Membawa Kawasaki Frontale juara J.League 2017, Toru Oniki mengulangnya kembali di musim 2018.
Namun, pada musim 2019 Kawasaki Frontale harus merelakan gelar mereka direbut oleh Yokohama F. Marinos.
Tim yang bermarkas di Kawasaki Todoroki Stadium itu kemudian bangkit dan kembali meraih gelar di musim 2020.
Keperkasaan Kawasaki Frontale berlanjut di musim lalu saat memenangi Meiji Yasuda J1 League 2021.
Andai tak dicegah Yokohama F. Marinos, Frontale tentu sudah memenangi gelar J.League dalam lima kesempatan beruntun.
Frontale tercatat telah memenagi gelar di J.League secara beruntun dalam dua kesempatan (2017, 2018, dan 2020, 2021).
Namun, Frontale harus berupaya keras musim ini. Saat ini mereka berada di posisi keempat dengan koleksi 43 poin dari 23 laga, terpaut lima poin dari Yokohama F. Marinos di puncak klasemen.
Sejak format J1 League diperkenalkan pada 2015 lalu, belum ada tim yang memenangi gelar liga dalam tiga musim beruntun.
Sebelumnya dalam format J.League Division 1, Kashima Antlers pernah juara tiga musim beruntun pada 2007, 2008, dan 2009.
Sedangkan pada era Japan Soccer League, Toyo Industries pernah mencatat empat kali juara beruntun di liga (1965, 1966, 1967, 1968).
Berita J.League Lainnya:
Hasil 2 Tim J.League di Liga Champions Asia: Urawa Reds Lolos, Vissel Kobe Tersingkir
Jadwal Siaran Langsung J.League di Indonesia Pekan Ini