- Real Madrid dinilai belum punya pelapis sepadan untuk Karim Benzema.
- Mantan penyerang Real Madrid, Raul de Tomas, disebut menjadi kandidat pelapis Karim Benzema.
- Raul de Tomas adalah jebolan akademi Real Madrid yang kini membela Espanyol.
SKOR.id - Real Madrid dikabarkan sedang mencari penyerang baru untuk menjadi pelapis pemain andalan mereka, Karim Benzema.
Sejak kepergian Cristiano Ronaldo, Karim Benzema semakin menancapkan pengaruhnya di Real Madrid.
Kualitas Benzema kembali terbukti pada kompetisi musim 2021-2022 lalu, yang membuatnya menjadi tumpuan utama.
Namun, hal tersebut bisa menjadi masalah buat Real Madrid, jika tak ada penyerang asal Prancis itu, permainan mereka akan terpengaruh.
Mencegah hal tersebut, Real Madrid akan mencari pemain depan yang bisa menjadi pelapis Karim Benzema.
Nama Raul de Tomas kini mulai disebut akan menjadi pelapis Karim Benzema di lini depan.
Pemain berusia 27 tahun itu sebenarnya tak asing dengan Real Madrid, karena ia adalah lulusan akademi La Fabrica.
Raul de Tomas dilepas Real Madrid ke Benfica pada 2019 lalu setelah kesulitan menembus tim utama.
Saat ini pemegang empat penampilan bersama timnas Spanyol itu membela Espanyol.
Raul de Tomas dinilai punya permainan yang hampir mirip dengan Karim Benzema.
Sebenarnya, Real Madrid masih punya Mariano Diaz dan Borja Mayoral, namun dinilai belum cukup menjadi pelapis Benzema.
Selain itu, masih ada pemain muda, Juanmi Latasa yang juga siap menjadi andalan di tim utama.
Berita Real Madrid Lainnya:
Hasil Real Madrid vs Juventus: Karim Benzema Cetak Gol, Los Merengues Bungkam Si Nyonya Tua
Sebelum Bergabung Tahun Ini, Antonio Rudiger Sudah Didekati Real Madrid sejak 2016