- Gelandang Juventus, Paul Pogba, terancam tak bisa tampil di Piala Dunia 2022.
- Paul Pogba mengalami cedera saat menjalani sesi latihan bersama Juventus.
- Dikabarkan Paul Pogba akan absen selama dua bulan, namun dikhawatirkan akan lebih lama.
SKOR.id - Baru bergabung kembali dengan Juventus, Paul Pogba mengalami cedera dan terancam gagal tampil di Piala Dunia 2022 bulan November mendatang.
Paul Pogba baru bergabung kembali dengan Juventus pada bursa transfer kali ini, setelah memutuskan hengkang dari Manchester United.
Namun pilihannya tersebut tak berjalan lancar, setelah masalah cedera kembali mengganggu kariernya.
Pemain asal Prancis itu mengalami cedera saat menjalani latihan bersama Juventus, Minggu (24/7/2022), dan harus tertatih keluar lapangan.
Paul Pogba pun langsung mendapatkan perawatan dari tim medis, setelah meninggalkan lapangan latihan.
Setelah menjalani pemeriksaan, Pogba mengalami cedera meniskus lateral di lutut kanannya.
Dilansir dari La Gazzetta dello Sport, Pogba terancam harus menepi selama dua bulan, namun laporan terbaru mengatakan ia bisa absen lebih lama.
Juventus sebenarnya ingin agar Pogba menjalani operasi untuk mengatasi cederanya, namun itu akan membuatnya absen selama empat bulan.
Jilka menjalani operasi absen selama empat bulan, Pogba pun harus rela dirinya absen dari gelaran Piala Dunia 2022.
Juventus juga belum memastikan berapa lama Pogba akan absen, namun waktu dua bulan adalah perkiraan minimal.
Saat ini pihak klub telah memercayakan masalah pogba kepada tim medis mereka untuk menemukan solusi terbaik.
Meski menjalani masa sulit, Poga tak mau melewatkan kesempatan membela Prancis di Piala Dunia 2022.
Berita Juventus Lainnya:
Belum Gacor di Juventus, Dusan Vlahovic Akui Masih Perlu Penyesuaian
Hasil Barcelona vs Juventus: Ousmane Dembele Brace, Robert Lewandowski Masih Mandul