- Raheem Sterling resmi hengkang dari Manchester City pada Rabu (13/7/2022).
- Raheem Sterling kemudian menyebrang ke Chelsea.
- Berikut cuplikan video perjalanan pemain berusia 27 tahun itu bersama The Citizens.
SKOR.id - Berikut ini adalah cuplikan video perjalanan tujuh tahun Raheem Sterling bersama Manchester City.
Raheem Sterling mengucapkan salam perpisahannya kepada Manchester City pada Rabu (13/7/2022) lalu.
"Saya datang ke Manchester pada usia 20 tahun dan sekarang saya pergi sebagai pria dewasa."
"Terima kasih atas dukungan Anda yang tidak pernah berakhir. Sebuah kehormatan dapat memakai kostum Manchester City."
Sterling pertama kali bergabung dengan The Citizens pada usia 20 tahun saat didatangkan dari Liverpool 2015 silam.
Selama kurun waktu tersebut ia mencatatkan 337 penampilan di berbagai ajang dengan torehan 131 gol dan 94 assist.
Dalam tujuh tahun tersebut pula Sterling memenangkan berbagai gelar domestik termasuk empat kali juara Liga Inggris.
Ia juga meninggalkan Stadion Etihad dengan status sebagai pemain dengan laga terbanyak di bawah pelatih Pep Guardiola, yakni 292 kali.
Kini, Raheem Sterling melanjutkan kariernya bersama salah satu rival Manchester City di Premier League, Chelsea.
Skorer dapat menyaksikan cuplikan video perjalanan Raheem Sterling bersama Manchester City lewat tayangan berikut ini:
Berita Video Lainnya:
VIDEO: Ousmane Dembele Perpanjang Kontrak di Barcelona hingga 2024